Kamis, 02 Mei 2019

Kapolri: Massa Berbaju Hitam Yang Susupi Aksi Hari Buruh Di Bandung Diusut


JAKARTA - wartaekspres.com - Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengatakan, bahwa massa berbaju hitam yang membuat ricuh Aksi May Day di Kota Bandung kemarin sebagai kelompok anarcho syndicalism. Tito menyatakan, bahwa kemunculan kelompok ini sebagai fenomena di kalangan pekerja di Indonesia.
“Ada satu kelompok namanya anarcho syndicalism, dengan simbol huruf A. Ini bukan kelompok fenomena lokal, tapi fenomena internasional," ujar Tito di Gedung Rupatama, Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (2/5/2019).
Kapolri menjelaskan, bahwa anarcho syndicalism adalah doktrin agar pekerja jangan mau diatur. Kelompok ini, lanjut Tito, berkembang di dunia sejak lama dan baru berkembang di Indonesia beberapa tahun belakangan ini.
"Jadi maunya pekerja lepas dari aturan dan mereka menentukan aturan sendiri, makanya disebut dengan anarcho-syndicalism. Ini sudah lama berkembang di Rusia, kemudian di Eropa, Amerika Selatan, termasuk di Asia," jelas Tito
Lebih lanjut Kapolri menjelaskan, di Indonesia baru berkembang beberapa tahun ini. Kita lihat mereka tahun lalu ada di Jogja, ada di Bandung, sekarang ada di Surabaya, ada di Jakarta. “Mereka melakukan kekerasan aksi vandalisme dengan coret-coret simbol A, ada yang merusak pagar jalan," ujarnya.
Tito menegaskan, bahwa pihaknya telah menindak tegas kelompok ini dan tengah memerintahkan jajaran Polri untuk melakukan pemetaan kelompok anarcho syndicalism di Tanah Air.
"Polri menghadapi situasi itu kita pasti tindak tegas, saya sudah perintahkan untuk melakukan pemetaan kelompok itu dan melakukan pembinaan kepada mereka," ucap Tito.
Sebelumnya, sejumlah pemuda diamankan polisi lantaran dianggap menganggu jalannya May Day Kelompok yang berbaju hitam itu melakukan aksi vandalisme salah satunya di SLB C, Jalan Singaperbangsa.
“Kehadiran mereka sempat dibubarkan polisi sehingga aksi kejar-kejaran pun terjadi, para pemuda yang diamankan langsung digiring ke Mapolrestabes Bandung,” jelas Kapolri. (al/red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Oknum Perangkat Desa Ditangkap Satreskrim Polres Purworejo

PURWOREJO - wartaexpress.com - Man (35) warga Desa Lubang Sampang yang juga merupakan Perangkat Desa diamankan Satreskrim Polres Purworejo....