Minggu, 31 Maret 2019

Kapolsek Sei Kanan Bersih-bersih Sekitaran Jalinsum


LABUSEL - wartaekspres.com - Personel Polsek Sei Kanan yang dipimpin AKP Mhd. Basyir melaksanakan bakti sosial di sekitaran Jalinsum, dimulai dari Korwil Dinas Pendidikan hingga Simpang Mangga Langgapayung, Jumat (29/3/2019) sekira pukul 08.30-10.00 Wib.
Pada baksos ini dihadiri Serka M. Siregar mewakili Danramil 12/LP beserta anggota, pegawai Puskesmas Langgapayung, pegawai Kantor Pos Langgapayung, masyarakat Lingkungan Pijor Koling, Kelurahan Langgapayung, dan siswa SMK Raja Mas dan PKL SMK.
"Tadi kita sudah melaksanakan bersih-bersih lingkungan yang tujuannya untuk menciptakan lingkungan bersih, aman dan nyaman," ujar Kapolsek.
Giat ini, imbuh Kapolsek, juga untuk menjalin silaturahmi antara Polri, TNI dan masyarakat serta untuk menimbulkan kesadaran jiwa semangat gotong royong. (Hendra Sitorus)

TKIT Refah Labusel Gelar Pengenalan Alam Kepada Anak Usia Dini


LABUSEL - wartaekspres.com - Pendidikan dan Dakwah Islam Taman Kanak-kanak Islam Terpadu (TKIT) Refah, menggelar kegiatan out bound Pendidikan Anak Usia Dini di Lapangan Daops Manggala Agni Labuhanbatu, Desa Simatahari, Kecamatan Kotapinang, Sabtu (30/3).
Kegiatan yang berthemakan “Generasi Muslim Mengukir Mimpi Bersahabat Dengan Alam” tersebut diikuti lebih kurang dari 100 peserta.
Menampilkan permainan dan pembelajaran peserta dimulai dengan senam chicken dance, latihan tali air, melewati jembatan udara, permainan bola, flying fox, dan lain sebagainya.
Hadir dalam kesempatan tersebut, Ketua DPD PKS Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Muhammad Damrin, Sekretaris Suprianto, Caleg PKS Ilham Siregar daerah pemilihan Kecamatan Kotapinang, Instruktur Binusa Rantauprapat, jajaran petugas Manggala Agni Daerah operasi Labuhanbatu dan orang tua para peserta.
Pengawas Yayasan PAUD/TKIT Refah, Muhammad Damrin menjelaskan, bahwa kegiatan tersebut merupakan kurikulum pendidikan bermain dan belajar serta melatih fisik dan mental anak usia dini.
Dengan demikian, anak-anak dibekali wawasan untuk menambah pengetahuan mereka di masyarakat. “Bersahabat dengan alam, maka para peserta akan siap siaga jika suatu saat nanti bencana alam terjadi,” kata Muhammad Damrin, yang juga Caleg dari PKS DPRD Provinsi Sumut 6 ini. (Hendra Sitorus)

Gepma Labusel Siap Dukung Pembangunan Daerah


LABUSEL - wartaekspres.com - Pemuda dan mahasisiwa Labuhanbatu Selatan atau Gepma Labusel resmi dikukuhkan di Aula Santun Berkata Bijak Berkarya, Sabtu (30/3), di Kotapinang.
Hadir dalam kesempatan tersebut, sebanyak 40 mahasiswa asal Labusel yang sengaja datang langsung dari Kota Medan dan puluhan pemuda yang tergabung di dalam struktur kepengurusan, perwakilan KNPI Labusel, BKPRMI, Bawaslu serta tokoh muda Labusel dan undangan lainnya.
Ketua Gepma Labusel, Sarwedi Harahap menyampaikan, bahwa gerakan mereka merupakan upaya memberikan warna baru sebagai organisasi kedaerahan demi kemajuan dan perkembangan pembangunan di Kabupaten Labuhanbatu Selatan.
Khususnya bagi organisasi mahasiswa kedaerahan yang secara institusional sebagai wadah mahasiswa dalam hal memfasilitasi peran strategisnya sebagai organisasi kedaerahan.
Pihaknya merasa bangga dan haru kepada semua pihak yang mendukung terlaksananya acara pengukuhan tersebut. Walapun masih perlu belajar banyak dari para senior aktivis di daerah.
“Kami optimis Gepma Labusel sebagai organisasi pemuda dan mahasiswa yang memberikan kemajuan daerah,” katanya.
Ia menjelaskan, bahwa mahasiswa pun memiliki peran yang sangat strategis dalam hal pembangunan suatu daerah dan pemberdayaan masyarakat. Hal tersebut tercantum secara jelas dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi, yakni pengabdian kepada masyarakat.
“Namun, kesadaran tanggung jawab sebagai seorang mahasiswa dan pemuda, semisal transformasi pola pikir belum tersentuh secara maksimal,” ujarnya.
Pihaknya yakin Gepma Labusel dapat menyumbang tenaga dan pikirannya untuk kemajuan di kabupaten dengan moto daerah “Santun Berkata Bijak Berkarya”.
Sekretaris Gepma Labusel, Wahyu Romadoni Siregar menyampaikan, bahwa pengukuhan tersebut merupakan langkah awal untuk ikut andil dalam organisasi kedaerahan di daerah.
Ia menjelaskan, bahwa organisasi mahasiswa daerah adalah organisasi yang beranggotakan sekumpulan mahasiswa dan pemuda yang berasal dari daerah yang sama dan memiliki tujuan yang sama.
“Ironisnya, organisasi jenis ini cenderung kurang diminati karena dianggap kurang menunjang masa depan dibandingkan organisasi intra kampus,” tukasnya.
Asisten II Pemkab Labusel, Ralikul Rahman dalam arahannya menyampaikan, agar gerakan pemuda dan mahasiswa Labusel kedepannya berjalan sesuai tupoksinya demi kemajuan pemerintah daerah. (Hendra Sitorus)

Di Brebes, Menembak Senapan Angin Untuk Mengisi Outbond Ratusan Pramuka


BREBES – wartaekspres.com - Ratusan pelajar pramuka dari wilayah Brebes Tengah, melaksanakan latihan menembak bersama Black Shooting Club (BSC) Brebes. Terlihat para pelatih mengenalkan senapan angin kelas pompa dan PCP di lapangan serbaguna Kodim 0713/Brebes. Minggu (31/3/2019).
Ini adalah upaya salah satu klub untuk memelihara kesinambungan pembinaan para penghobi senapan angin, selain membantu kegiatan outbond para pelajar pramuka dalam krida survival.
Hal ini dibenarkan Ketua BSC, Surya Kusuma Aji, bahwa dari total pelajar sejumlah 174 orang, 60 orang merupakan Saka Bhayangkara binaan Polres Brebes, 10 orang dari Saka Bahari dan sisanya adalah Saka Wira Kartika Binaan Kodim.

“Dalam mengisi materi survival outbound sekolah, anak-anak pramuka ini kami ajarkan pengenalan senjata angina dan bergantian menembak lesan yang terbuat dari plat baja kecil yang berbentuk hewan sebanyak 5 butir,” ucapnya.
Senada dibenarkan Serma Ujang, anggota BSC asal Kodim, bahwa latihan dengan para pelajar tersebut merupakan wujud pembinaan club dalam mencari generasi petembak serta pembinaan pelajar sekolah binaan para Babinsa Kodim, yang memberikan materi outclass. (Pendim 0713/Brebes)

Panglima TNI Silaturahmi Di Pondok Pesantren Al-Baghdadi Karawang


KARAWANG – wartaekspres.com - Panglima TNI, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.IP, bersama Kapolri, Jenderal Pol. Prof. H. Tito Karnavian, Ph.D, melaksanakan silaturahmi di Pondok Pesantren Al-Baghdadi, Rengasdengklok, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Sabtu malam (30/3/2019).
Kunjungan Panglima TNI dalam rangka menghadiri Dzikir Manaqib Syekh Abdul Qodir Al Jaelani dan Doa Bersama ratusan ribu jamaah, terdiri dari santri/santriwati, para alim ulama, pengasuh pesantren, tokoh masyarakat Karawang, dan personel TNI-Polri.
Dalam pidato kebangsaannya, Panglima TNI mengatakan, bahwa silaturahmi ke Pondok Pesantren dan berjumpa dengan pengasuh pesantren serta para santri/santriwati sangat penting. “Pondok Pesantren adalah samudera ilmu, di pesantren para santri/santriwati digembleng dan dipersiapkan untuk menjadi umat yang berkualitas. Di pesantren para santri memperoleh gemblengan, memahami ajaran agama, serta menjadi ujung tombak pembinaan umat di masa mendatang,” jelasnya.

Selanjutnya dikatakan, bahwa apabila Indonesia akan menjadi salah satu kekuatan ekonomi terbesar di dunia seperti Cina, India dan Amerika Serikat, sumber daya manusia Indonesia harus menjadi manusia yang unggul. “Manusia yang unggul itu sudah ada di diri kita masing-masing sesuai dengan karunia yang diberikan oleh Allah SWT,” ucapnya.
Menurutnya, ada empat potensi yang dimiliki dan dapat dikembangkan untuk menjadi manusia unggul. Pertama, potensi intelegensi antara otak kiri dan otak kanan. Otak kiri untuk menghafal ilmu pengetahuan dan otak kanan untuk inovasi. Itu merupakan kekuatan utama potensi pikiran. Kedua, potensi emosi manusia, harus dididik dengan baik dan saling menghormati dan menghargai antar sesama anak bangsa.
Ketiga, potensi fisik manusia Indonesia harus dijaga. “Apabila kedua potensi tadi di atas kemampuan intelegensi, kemampuan emosi menjadi satu dalam tubuh, maka akan memiliki motorik dan badan tubuh yang bagus, sehingga bangsa Indonesia menjadi bangsa yang berpostur bagus,” katanya.
Keempat, potensi ritual agar bangsa Indonesia memiliki akhlak yang mulia. “Apabila empat-empatnya sudah tercapai dan didapatkan dari Pondok Pesantren, maka Indonesia akan memiliki sumber daya manusia yang unggul,” ucapnya.

Di sisi lain, Panglima TNI mengatakan, bahwa sebentar lagi bangsa Indonesia akan melaksanakan Pemilu serentak. Menurutnya, Pesta Demokrasi ini adalah salah satu wujud keikutsertaan masyarakat luas dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, karena di dalamnya terkandung semangat dan kegembiraan berdemokrasi.
“Memang akan terdapat perbedaan pandangan dan pilihan. Namun itu kita hargai, sehingga persatuan dan kesatuan bisa kita bangun, tunggal ika semua juga bisa kita jaga dan Indonesia akan menjadi negara yang kuat, karena bangsanya, rakyatnya memiliki jiwa korsa, memiliki persatuan dan kesatuan bangsa,” pungkasnya.
Turut hadir pada acara tersebut diantaranya Aslog Panglima TNI, Marsda TNI Kukuh Sudibyanto, Pangdam III/Siliwangi, Mayjen TNI Tri Soewandono, Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol. Drs. Agung Budi Maryoto, M.Si, Pengasuh Pondok Pesantren Al Baghdadi, Abah KH Junaedi Al Baghdadi dan Bupati Karawang, Cellica Nurrachadiana. (Puspen TNI, 31 Maret 2019)

Sabtu, 30 Maret 2019

Paramiliter Bakamla Latihan dan Simulasi Peran Di Atas Kapal


BATAM – wartaekspres.com - Ratusan Paramiliter Bakamla melaksanakan latihan dan simulasi peran di atas kapal KN Tanjung Datu 1101di perairan Selat Singapura, Batam, Sabtu (30/3/2019).
Paramiliter Bakamla dengan antusias melaksanakan latihan peran yang telah terjadwal, diantaranya peran jangkar dan pengenalan jangkar, pengenalan RHIB serta proses naik turun dari kapal ke laut, pengenalan alat keselamatan dan kapal dan penggunaannya, latihan peran kebakaran serta pengenalan alat-alat yang dipergunakan, peran pemanduan, peran parade dan peran muka belakang.
Selain itu, juga dilaksanakan latihan pengoperasian peralatan navigasi karena pengetahuan tentang alat-alat navigasi sangat penting untuk membantu seorang pelaut dalam melayarkan kapalnya.
Pelatihan sistem navigasi di laut mencakup beberapa kegiatan, antara lain menentukan tempat kedudukan (posisi), dimana kapal berada di permukaan bumi, mempelajari serta menentukan rute/jalan yang harus ditempuh agar kapal dengan aman, cepat, selamat, dan efisien sampai ke tujuan, menentukan haluan antara tempat tolak dan tempat tiba yang diketahui sehingga jauhnya/jaraknya dapat ditentukan, menentukan tempat tiba bilamana titik tolak haluan dan jauh diketahui, menentukan tempat tiba bilamana titik tolak haluan dan jauh diketahui.
Komandan KN. Tanjung Datu 110 Capt. Nyoto Saptono, SH, M.Si (Han) M.Mar, mengatakan, bahwa pelatihan dan simulasi ini sangat penting sekali bagi paramiliter Bakamla karena setelah Latsarmil nanti mereka langsung mengawaki kapal-kapal Bakamla apalagi sebagain dari mereka akan mengawaki juga kapal ini. "Saya sangat senang dapat berbagi ilmu kepada mereka, karena kalau kita memberikan kebaikan kepada orang, pasti kita akan menerima kebaikan juga," kata Nyoto. (Humas Bakamla)

Rekonsiliasi Tripartit Antara BPK, Kemenkeu dan Bakamla


JAKARTA – wartaekspres.com - Dalam rangka penyusunan Laporan Keuangan Pemerintah Pusat (LKPP) 2018, Kementerian Keuangan menyelenggarakan Rekonsiliasi atas Data Keuangan Tiga Pihak (Tripartit) bersama Kementerian/Lembaga terkait dan BPK, di Gedung Dhanapala, Kemenkeu, Jakarta Pusat. Adapun pertemuan Tripartit antara Bakamla, BPK dan Kemenkeu berlangsung pada hari Jumat (29/3/2019).
Hadir dari BPK yaitu Pengendali Teknis I, I Gusti Agung Gede Parwata, SE, MM, CFE, CPA, Ak, Ketua Tim Joko Wibowo, SE, M.Si, Ak, Ketua Subtim I Zamroni Hedy Fathnanto, SE, Ak, Ketua Subtim II Dody Iskandar Mubarak, SE, dan anggota Tim Maulana Khakim, SE, CFrA.

Sedangkan dari Bakamla yaitu Inspektur Bakamla Laksma Bakamla Sarono. Kabag Keuangan Kolonel Bakamla Anton Herspic, Kasubbag Penatausahaan BMN Mayor Bakamla Vita Melia, Kasubbag TU Inspektorat Mayor Bakamla M. Burhan, dan beberapa staf terkait.
Pertemuan juga dihadiri oleh Pembina Kemenkeu dari Direktorat Akuntansi dan Pelaporan Keuangan (APK).
Dari pertemuan tiga pihak tersebut, telah ditandatangani Nota Kesepahaman Sementara (NKS) dengan menyetujui beberapa jurnal koreksi dari BPK, yakni terkait rencana penganggaran, realisasi pembelanjaan, dan pencatatan pada aplikasi Simak BMN.

Selanjutnya, pada Kamis mendatang (4/4), dijadwalkan untuk pelaksanaan Rekonsiliasi Tripartite Final di Mabes Bakamla, dengan mengundang Direktorat APK dan Direktorat BMN dari Kemenkeu, serta BPK untuk finalisasi terkait normalisasi asset. (Humas Bakamla RI)

Musik Instrumental Iringi Pertunjukan Sendratri Kontingen Gunungsitoli


GUNUNGSITOLI – wartaekspres.com - Demi menyukseskan pagelaran seni budaya di Pekan Raya Sumatera Utara (PRSU), Minggu ( 31/3) besok, Pemerintah Kota Gunungsitoli menggelontorkan dana sekitar 200 juta rupiah.
Demikian diungkapkan Periaman Zebua, S.Pd, Kepala Bidang Promosi dan Pemasaran pada Dinas Pariwisata Kota Gunungsitoli, saat ditemui wartaekspres.com, Jumat (29/3).
Menurutnya, kucuran dana terbilang minim itu diambil dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Gunungsitoli Tahun Anggaran 2019. "Dana itu terbilang sangat minim. Namun begitu, kami optimis dan berkomitmen untuk menyukseskannya,” kata Periaman.
Atraksi seni budaya yang ditampilkan dalam pagelaran tersebut, lanjut Periaman, adalah cerita masyakarat Pulau Nias (Hikayah Luo Mewona) dibungkus melalui pertunjukan sendratari.
"Diiringi musik instrumental, sebanyak 25 orang kontingen membawakan pertunjukan sendratari. musik instrumentalnya berasal dari alat musik teradisional seperti Keroncong, Doli-doli, dan Lagia,” ujar Periaman.
Dikatakan Periaman, bahwa diperkirakan ada sekitar 5.000 pengunjung yang akan memadati panggung keong milik Pemerintah Kota Gunungsitoli.
"Selain tokoh masyarakat, adat, dan agama, Pemerintah Kota Gunungsitoli turut mengundang Menteri Pariwisata RI serta Menteri Hukum dan HAM RI guna menyaksikan pertunjukan sendratari tersebut," ujarnya.
Di akhir pemaparannya, Periaman menatakan, bahwa untuk menyaksikan pertunjukan sendratari, pengunjung bakal dikenakan biaya tiket atau karcis masuk sebesar 15.000/orang.
"Kami berharap, pagelaran seni budaya seperti ini tidak hanya terlaksana di tingkat provinsi. Namun juga dapat terlaksaan di tingkat Nasional, bahkan internasional,” pungkasnya. (Van)

Jumat, 29 Maret 2019

Pemkab Labusel Gelar Musrenbang 2020


LABUSEL - wartaekspres.com - Pemerintahan Kabupaten Labuhanbatu Selatan menggelar Musyawarah Perencanaaan Pembangunan (Musrenbang) sekaligus pengantar Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun anggaran 2020 di Gedung Convention Hall, Grandsuma Hotel, Selasa (26/3/2019).
Kegiatan yang bertemakan ‘Mewujudkan Penuntasan Pembangunan Wilayah Untuk Mendorong Keseimbangan Pertumbuhan dan Daya Saing Daerah’ itu dalam membangun tanah kelahiran yang mandiri berdaya saing dan sejahtera.
Bupati Labuhanbatu Selatan, Wildan Aswan Tanjung dalam kata sambutannya menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada para undangan yang telah hadir pada acara Musrenbang dan akan membahas program kerja pembangunan daerah ke depannya.
"Saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas kehadiran para tamu undangan di Bumi Santun Berkata, Bijak Berkarya," katanya.
Pihaknya berharap para narasumber dapat memberi masukan yang sangat berarti dalam RKPD untuk merumuskan kebijakan program strategis dalam memacu percepatan pencapaian pembangunan sesuai dengan peraturan daerah.
Ketua DPRD Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Jabaluddin Dasopang yang diwakil oleh anggota DPRD dari Partai PAN  Ramot Marbun dalam kata sambutannya mengatakan, bahwa melaksanakan pembangunan telah dikoordinasikan antar instansi pemerintah dengan pelaku pembangunan.
Hal itu untuk memenuhi amanah UU No. 25 Tahun 2004 Tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional dan Peraturan Pemerintah No. 8 Tahun 2008 Tentang Tahapan Tata Cara Penyusunan Pengendalian dan Evaluasi Pelaksaaan Rencana Pembangunan Daerah.
Ia berharap, hasil musrenbang ini dapat merangkul kebutuhan pembangunan dalam rangka meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat di daerah. (Hendra Sitorus)

Bawaslu Kabupaten Labusel Lantik 955 Pengawas TPS


LABUSEL - wartaekspres.com - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Labuhanbatu Selatan melantik 955 pengawas Tempat Pemungutan Suara di Aula Convention Centre Grand Suma Bloksongo di Desa Sisumut, Kecamatan Kotapinang, Senin (25/3) lalu.
Ketua Bawaslu Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Ahmad Ajiddin Harahap dalam kata sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada para peserta pengawas TPS Pemilu tahun 2019.
Disampaikan, dalam kegiatan tersebut nantinya akan dibekali bimbingan teknis atau materi yang akan dipaparkan oleh narasumber. Pihaknya, berharap agar para peserta nantinya harus serius dalam mengikuti bimtek yang akan dibawakan Bawaslu, dan menyiapakan mental diri dalam menghadapi pemilu mendatang.
Ia berpesan, agar para peserta nantinya menujukkan dirinya sebagai pengawas Pemilu yang memang jujur, adil dan berintegritas tinggi. "Ikutilah aturan perundang-undangan dan petunjuk pimpinan. Jangan bertindak sendiri-sendiri, berkoordinasilah dengan pihak-pihak terkait," katanya.
Ketua Panwascam Kecamatan Kampung Rakyat, Muhammad Azat dalam kesempatan tersebut berharap, jika kenetralitasan dan integritas para peserta harus dijaga dalam setiap melakukan pengawasannya. "Semoga tugas yang dilaksanakan berjalan lancar dan sukses," ujarnya.
Hadir juga dalam kegiatan tersebut, Komisioner Bawaslu Mahrizal, Rido Akmal Nasution, Sekretaris Sekretariat Bawaslu Ali Nasution, Panitia Pengawas Kecamatan, para peserta yang dilantik dan para undangan lainnya. (Hendra Sitorus)

Dinkes Labusel Gelar Senam Kebugaran Calhaj 2019


LABUSEL - wartaekspres.com - Dinas Kesehatan Kabupaten Labuhanbatu Selatan menggelar senam kebugaran untuk menjaga stamina calon jamaah haji atau Calhaj selama melaksanakan ibadah di Makkah.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Efdy Zul Faisal Harahap di Kotapinang, Rabu (27/3) menyampaikan, bahwa kegiatan tersebut bahagian dari program dinas untuk melatih kesehatan fisik dan melihat kesehatan jamaah haji yang akan diberangkatkan pada tahun 2019 mendatang.
Sebanyak 43 peserta calon jamaah haji mengikuti senam yang berasal dari berbagai 6 desa di Kecamatan Silangkitang melakukan lari sepanjang 200 meter mengitari wilayah Kantor Polsek Silangkitang.
Camat Silangkitang melalui Kasi Kesejahteraan Sosial, Misti mengatakan, bahwa kegiatan senam kebugaran calon jamaah haji tersebut memang rutin dilaksanakan pada setiap minggu.
Sebagai aparat sipil negara, pihaknya telah memfasilitasi kegiatan ini yang dilaksanakan di Aula Kantor Kecamatan Silangkitang dan kita juga menghadirkan tutor atau narasumber dari kabupaten dan kecamatan. (Hendra Sitorus)

Danramil Kradenan Hadiri Pelantikan Kades Kalisari


GROBOGAN – wartaekspres.com - Danramil (Komandan Komando Rayon Militer)  0717/17 Kradenan, Kapten Inf Sukardi menghadiri Sertijab (serah terima jabatan) Kepala Desa Kalisari bertempat di  Balai Desa Kalisari, Kecamatan Kradenan, Kabupaten Grobogan, Jumat (29/3).
Acara tersebut juga dihadiri Camat Kradenan Karjanto, SH, Kapolsek Kradenan diwakili oleh Kasium Ipda Hartono D.S, mantan Kepala Desa Marji dan perangkatnya, Kades terpilih Yasmuri, tokoh agama, BPD, tokoh masyarakat, dan karang taruna, dan segenap tamu undangan lainnya.
Dalam sambutanya, mantan Kepala Desa Kalisari Marji mengucapkan selamat datang kepada para tamu undangan dalam rangka serah terima jabatan Kepala Desa Kalisari, dari saya diserahkan kepada Yasmuri, SE.
“Pada kesempatan kali ini saya mengucapkan terima kasih yang setulus-tulusnya kepada para perangkat desa dan masyarakat selama saya memimpin desa satu periode selama 6 tahun saya dipercaya sebagai Kepala Desa,” tuturnya.
Sebentar lagi kita akan melaksanakan pesta demokrasi yaitu Pemilu Legislatif dan Pilpres/Wapres, mari kita sama-sama mensukseskan hajat negara kita, tambahnya.
“Akhir masa jabatan saya terhitung tanggal (27/3/2019), maka selama dalam melaksanakan pemerintahan, saya menghaturkan permohonan maaf karena saya sebagai manusia biasa tak luput dari kesalahan dan kekhilafan, mohon dibuka pintu maaf, serta hari ini telah ditetapkan dan diangkat Kepala Desa terpilih semoga menjadi Kepala Desa yang lebih baik dalam melayani masyarakat dan memajukan desa,” pungkasnya.
Dalam sambutannya kepala desa terpilih, Yasmuri, SE, mengucapkan terima kasih kepada para tamu undangan dalam rangka Sertijab. “Saya selaku Kepala Desa terpilih mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Desa Kalisari yang telah mensukseskan kegiatan Pilkades yang lalu, baik yang memilih saya maupun tidak, seluruhnya saat ini merupakan warga saya,” ujarnya.
Saya mohon kepada semua perangkat desa dan seluruh lapisan warga masyarakat untuk saling berpartisipasi demi mendukung kemajuan desa kita, sehingga masyarakat dapat terlayani dengan baik dan Desa Kalisari semakin meningkat taraf kehidupannya dan pembangunan desa semakin maju, imbuhnya.
“Saya atas nama pemerintah desa maupun atas nama pribadi mengucapkan terima kasih kepada panitia atas terselenggaranya acara serah terima jabatan pada pagi hari ini dengan baik dan lancar,” ucapnya.
Camat Kradenan, Karjanto, SH, dalam sambutannya mengatakan, bahwa selaku pimpinan di Kecamatan Kradenan mengucapkan terima kasih kepada para tamu undangan dan juga dalam kepanitian Sertijab Kepala Desa Kalisari sehingga acara ini berjalan dengan lancar.
Sesuai dengan UU No. 6 Tahun 2014 tentang Desa dan Perda Kab. Grobogan No. 4 Tahun 2018 tentang perubahan atas Perda No. 6 Tahun 2016 tentang Kepala Desa merupakan payung hukum dalam pelaksanaan pemerintahan desa.
“Saya mengucapkan selamat kepada Saudara Yasmuri sebagai Kepala Desa terpilih, serta tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Kades sebelumnya yaitu Saudara Marji selama dalam memimpin pemerintahan Desa Kalisari tidak ada track record permasalahan,” ujarnya.
Danramil Kapten Inf Sukardi mengatakan, bahwa jabatan Kepala Desa merupakan amanat warga Desa Kalisari yang harus diemban dengan penuh rasa tanggung jawab, mudah-mudahan amanat ini dapat dijalankan oleh Kades terpilih dengan sebaik-baiknya. “Dan kepada warga tolong diingatkan Kades Kalisari apabila saat menjabat ada yang menyimpang dari ketentuan perundang-undangan,” tuturnya.
Selama kegiatan berjalan dengan tertib, aman dan lancar serta diwarnai kebahagiaan dan harapan baru oleh semua hadirin yang ada pada acara tersebut dan seluruh masyarakat Desa Kalisari. (Pendim 0717/Pwd)

Bupati Nias, Sampaikan Laporan LKPJ TA. 2018 Di Kantor DPRD Kab. Nias


NIAS INDUK - wartaekspres.com - Bupati Nias, Drs. Sokhiatulo Laoli, MM, menyampaikan harapan percepatan pembangunan di Kabupaten Nias. Hal itu disampaikan pada acara penyampaian Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) TA. 2018 kepada DPRD, yang berlangsung di Kantor DPRD Kabupaten Nias.
Disampaikannya, bahwa laporan keterangan pertanggung jawaban (LKPJ) akhir tahun anggaran 2018 kepada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) merupakan amanat dan Peraturan Pemerintah Nomor 3 Tahun 2017. “LKPJ ini untuk memenuhi akuntabilitas kinerja pemerintah dengan tujuan mengevaluasi hasil capai kinerja pemerintah daerah sebagai bahan dalam penyelenggaraan pemerintahan untuk tahun berikutnya,” ujar Bupati Nias.
Lebih lanjut Bupati Nias mengatakan, bahwa sebagai keberhasilan pelaksanaan pembangunan bidang pemerintah dan aparatur sebagai berikut. Ketetapan waktu dalam penetapan APBD setiap tahunnya terlaksanan atas kerjasama dan kemitraan dengan lembaga DPRD Kabupaten Nias, (27/3/19).
Penyelesaian penyusunan laporan pemerintah daerah (LKPD) tepat waktu, Pengelolaan perencanaan keuangan dan aset daerah yang berbasis sistem aplikasi, sampai tahun 2018, 99 kepala desa defenitif yang dilantik melalui pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa.
Dalam rangka peningkatan sumber daya aparatur, telah memfasilitasi dan memberikan tugas belajar kepada beberapa aparatur, meliputi S-2 sebanyak 1 orang serta pendidikan kedinasan melalui Diklat Kepemimpinan PIM tingkat II 1 orang, Diklat PIM tingkat III 5 orang, PIM tingkat IV sebanyak 4 orang.
Peningkatan pelayanan publik beberapa target indikator antara lain, melaksanakan pelayanan secara langsung di kecamatan. 315 ijin yang telah dilayani dan diproses tahun 2018. Kepemilikan KTP-Elektronik sebanyak 88,09 persen dan 9,22 persen Kartu Identitas Anak (Kia). Kepala keluarga yang memiliki kartu keluarga sebanyak 91,28 persen.
“Penduduk yang memiliki akta kelahiran 51,74 persen, yang memiliki akta nikah 44,64 persen dan penerbitan akta kematian 76,30 persen,” ujarnya.
Dikatakannya, penyelenggaraan kegiatan pemerintahan pembangunan dan pelayanan kemasyarakatan sampain tahun 2018 telah tercapai. “Namun masih terdapat kekurangan yang memerlukan perhatian khusus untuk lebih ditingkatkan kinerja pembangunan di masa yang akan datang,” jelas Laoli. (al)

Kapuspen TNI : Pelatihan MOC Tempat Berbagi Pengalaman Sinergitas TNI Dengan Media


JAKARTA – wartaekspres.com - Pelatihan Media Operations Course (MOC) menjadi tempat untuk berbagi pengalaman, baik teknis maupun lapangan dalam rangka meningkatkan sinergitas dan kerjasama jajaran TNI dengan media.
Hal tersebut disampaikan Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI, Mayjen TNI Sisriadi yang diwakilkan oleh Kabidum Puspen TNI, Kolonel Inf Drs. I Ketut Murda di depan para peserta pada saat menutup pelatihan Media Operations Course di Balai Wartawan, Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat (29/3/2019).
Kapuspen TNI mengatakan, bahwa dengan pengalaman Kolonel (Purn) Ronald McCourt selaku Course Director yang telah bertugas dalam operasi tempur sebagai Perwira Penerangan Angkatan Bersenjata Inggris, dapat lebih memberikan masukan kepada peserta pelatihan MOC terhadap metode dan aturan pelibatan kerja sama serta sinergitas antara militer dengan media.


Selanjutnya Mayjen TNI Sisriadi pada pelatihan MOC juga mengundang Redaktur Senior Kantor Berita LKBN Antara, Ade P. Marboen sebagai narasumber. Dalam pembekalannya, Ade P. Marboen menyampaikan, bahwa kepercayaan publik terhadap TNI yang sangat baik hingga saat ini harus terus dipertahankan dan ditingkatkan, diantaranya dengan memperkuat jalinan kerjasama serta sinergitas TNI dengan media di Indonesia.
Pada kegiatan yang sama, Kolonel (Purn) Ronald McCourt mengatakan, bahwa dihadapkan dengan semakin majunya teknologi dalam penggunaan media sosial, maka tugas Perwira Penerangan menjadi multi skills.
“Seorang Perwira Penerangan harus mampu membuat rencana, berbuat, mengecek dan mengevaluasi sejauh mana sebuah berita mencerminkan keinginan kita dan dapat diterima publik dengan baik,” ujarnya.

Dalam salah satu sesi kunjungan kepada media, para peserta MOC melakukan kunjungan ke Kantor Radio Elshinta Jakarta yang diterima oleh Shinta Wakil Pemimpin Redaksi Bidang Operasional Siaran Radio Elshinta, Haryo Wakil Pemimpin Redaksi Bidang Program Siaran Radio Elhinta beserta beberapa staf lain Radio Elshinta.
Dalam kunjungan tersebut, peserta MOC menerima masukan tentang bagaimana meningkatkan kerjasama dan sinergitas dengan media dan dilanjutkan dengan melaksanakan praktek siaran radio. (Puspen TNI)

TNI dan UI Kerjasama Bidang Pendidikan dan Penelitian


JAKARTA – wartaekspres.com - Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Universitas Indonesia (UI) melaksanakan kerjasama di bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, serta pengembangan produksi hasil riset yang disepakati oleh kedua belah pihak.
Penandatanganan Nota Kesepahaman antara TNI dan UI dilakukan oleh Panglima TNI, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.IP, bersama Rektor  Universitas Indonesia, Prof. Dr. Ir. Muhammad Anis, M.Met di Ruang Hening Gedung Soedirman, Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat (29/3/2019).


Panglima TNI mengatakan, bahwa penandatanganan Nota Kesepahaman ini merupakan momentum yang memanfaatkan peluang dan potensi, yang dimiliki oleh Tentara Nasional Indonesia maupun Universitas Indonesia.
Menurutnya, Universitas Indonesia adalah lembaga pendidikan tinggi yang memiliki sumber daya unggulan serta komite riset pertahanan, sementara TNI memiliki lembaga penelitian dan pengembangan di masing-masing angkatan.
“Semoga kolaborasi antara dua insitusi ini yaitu TNI dan UI, tidak hanya mengajukan riset-riset nasional tetapi juga teknologi pertahanan Indonesia,” harapnya.


Selanjutnya Panglima TNI mengatakan, bahwa dengan adanya kerja sama antara TNI dan UI, kedua insitusi ini bisa berkolaborasi pada era revolusi industri 4.0. “Mudah-mudahan dengan adanya MoU ini, TNI dan UI bisa memberikan jalan keluar berkaitan dengan kemandirian industri pertahanan di masa yang akan datang,” tutupnya.
Turut hadir pada acara tersebut, diantaranya Kasum TNI Letjen TNI Joni Supriyanto, Irjen TNI Letjen TNI M. Herindra, MA, M.Sc, Asrenum Panglima TNI Laksda TNI Agung Prasetiawan, M.AP, Asintel Panglima TNI Mayjen TNI Anjar Wiratma, Asops Panglima TNI Mayjen TNI Ganip Warsito, SE, MM, Aspers Panglima TNI Marsda TNI Dedy Permadi, SE, M.MDS, Aster Panglima TNI Mayjen TNI George Elnadus Supit, S.Sos, Askomlek Panglima TNI Laksda TNI Lutfi Syaefullah, SH, MM, M.MDS, dan Kapuspen TNI Mayjen TNI Sisriadi. (Puspen TNI)

Ikatan Alumni SMU Panti Budaya Kisaran Berikan Hadiah Kepada Siswa Berprestasi

Foto bersama ikatan alumni smu panti budaya kisaran dengan siswa berprestasi juga guru di halaman sekolah

ASAHAN - wartaekspres.com - Ikatan Alumni SMU Katholik Panti Budaya berikan hadiah kepada murid yang berprestasi. Prestasi yang dicapai siswa dalam bidang olahraga, matematika dan ilmu komputer.
Adapun deretan nama siswa yang berprestasi diantaranya Sarisma Purba sebagai Juara 1 OSK Matematika se-Kabupaten Asahan, Siska Manurung sebagai Juara 1 Tolak Peluru Putri Kejuaraan Atletik MGMP SMA Penjasorkes Kabupaten Asahan.
Masih di bidang olahraga tim putri futsal menduduki juara ketiga diantaranya Devi Manalu, Adelima Sianturi, Putri Simanjuntak, Tetti Zebua, Sri Ramayani Marbun, Raulina Pandiangan, Pestaria Sidabutar, Meynancy Sitompul, Santa Simarmata, Hotnida Ambarita, Dewi Berutu, Elfrida Aritonang. Di Cabang Lempar Cakram, Fitri Nasrani Siregar sebagai Juara 3 Putri Kejuaraan Atletik MGMP SMA Penjasorkes Asahan. Angellita Manurung sebagai Juara V OSK Komputer Kabupaten Asahan.
Edison Aritonang, S.Pi, selaku Ketua Alumni SMU Panti Budaya dalam menyatak, bahwa sangat berbangga karena adik-adik kita menorehkan hasil yang baik di Kabupaten Asahan, mengalahkan para pesaing dari SMA lain yang kualitasnya di atas rata-rata. Harapannya agar prestasi itu dapat juga dilanjutkan pada tingkat provinsi maupun tingkat nasional. Agar tetap belajar dan jangan cepat berpuas diri, ujarnya, Kamis (28/3).
Mewakili siswa berprestasi, Sarisma Purba menyampaikan terima kasih kepada alumni yang telah memberikan dukungan dan juga motivasi kepada adik-adiknya. Acara digelar di ruangan Aula SMU Panti Budaya, di Jalan Durian, Kisaran.
Sementara Ibu Siadari, mewakili guru dan pihak sekolah berpesan kepada muridnya untuk lebih giat lagi dalam belajar di dalam maupun di luar sekolah, imbaunya mengakhiri. (Rik)

Oknum Perangkat Desa Ditangkap Satreskrim Polres Purworejo

PURWOREJO - wartaexpress.com - Man (35) warga Desa Lubang Sampang yang juga merupakan Perangkat Desa diamankan Satreskrim Polres Purworejo....