Sabtu, 30 November 2019

Pangdam III/Siliwangi Lantik Kolonel Inf Edwin Adrian Sebagai Asintel Kasdam III/Siliwangi


BANDUNG - wartaekspres - Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Nugroho Budi Wiryanto, S.IP, MM, Q.I.A., memimpin serah terima jabatan Asintel Kasdam III/Siliwangi yang bertempat di Ruang Sudirman Makodam III/Siliwangi, Jalan Aceh No. 69, Bandung, Kamis (28/11).
Selain serah terima jabatan Asintel Kasdam III/Siliwangi dari Kolonel Inf Bayu Sudarmanto, SE, yang selanjutnya akan menjabat sebagai Wadanrindam IX/Udayana kepada Kolonel Inf Edwin Adrian, SH, PG. Dipl, dilaksanakan juga penyerahan tugas dan tanggung jawab Kasandidam III/Siliwangi dari Letkol Inf Mas Haris Priharto, SE, yang akan mengemban jabatan sebagai Kasandidam XVIII/Ksr.
Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Nugroho Budi Wiryanto, S.IP, MM, Q.I.A., mengucapakan, terima kasih kepada Kolonel Inf Bayu Sudarmanto, SE, beserta istri atas dedikasi dan pengabdiannya selama menjabat sebagai Asintel Kasdam III/Slw, semoga sukses di satuan baru. Kepada Lerkol Inf Mas Haris Priharto, SE, semoga sukses dalam mengemban tugas sebagai Kasandidam XVIII/Ksr.
“Kepada Asintel yang baru Kolonel Inf Edwin Adrian, SH, P.G. Dipl, saya ucapkan selamat datang dan selamat bertugas. Saya ingatkan bahwa jabatan adalah amanah, semoga dengan kehadiran Kolonel dapat menambah energi positif guna tercapainya tugas pokok Kodam III/Siliwangi,” jelas Pangdam.
Dikatakan Pangdam, sebagai mana kita pahami bersama bahwa, secara struktural, mekanisme organisasi TNI pada setiap strata jabatan telah diatur dengan jelas menyangkut tugas, wewenang dan tanggungjawabnya guna merealisasikan tugas pokok sesuai jabatan masing-masing.
Dengan demikian, pergantian jabatan merupakan bagian dari sistem pembinaan organisasi dan personil, yang disesuaikan dengan dinamika tuntutan dan tantangan tugas.
”Dengan hadirnya pejabat baru diharapkan dapat menciptakan iklim kerja yang semakin kondusif, sekaligus sebagai peluang pengembangan kemampuan manajerial Perwira agar tugas pokok organisaai dapat dilaksanakan secara optimal,” ucap Pangdam.
Acara Tradisi Korps Penerimaan dan Pelepasan Perwira Kodam III/Siliwangi, merupakan salah satu upaya penanaman nilai-nilai luhur dan nilai-nilai juang Siliwangi yang terangkum dalam lagu Mars Siliwangi, Hymne Siliwangi dan Wangsit Siliwangi.
Melalui proses penciuman Pataka Kodam III/Siliwangi dan pemahaman makna Wangsit Siliwangi diharapkan para Pejabat dan Perwira baru dapat menghayati dan tertanam rasa Silih Asah, Silih Asih dan Silih Asuh serta bertanggungjawab terhadap nama besar Siliwangi.
“Secara khusus, kepada Ny. Yus Bayu Sudarmanto dan Ny. Galih Mas Hari Priharto, saya mengucapkan terima kasih atas kesetiannya mendampingi suami dalam aktivitasnya di Organisasi Persit. Selanjutnya kepada Ny. Evi Edwin Adrian Sumantha saya ucapkan selamat berkarya di Organisasi Persit,” pungkas Pangdam III/Siliwangi. (Pendam III/Siliwangi/Pena Sukma)

Peringati HUT Ke-15, Satgas Yonif RK 136/TS Mengenang Jasa Para Pahlawan Hingga Klinik Mobile


MALUKU - wartaekspres - Dalam rangka memperingati HUT ke-15 yang jatuh pada tanggal 29 November 2019, Satuan Tugas Operasi Pengamanan Daerah Rawan (Satgas Ops Pamrahwan) Maluku Batalyon Infanteri Raider Khusus (Yonif RK) 136/Tuah Sakti (TS) menggelar berbagai kegiatan, seperti melaksanakan ziarah untuk mengenang jasa para pahlawan, syukuran, berdoa bersama masyarakat dan anak yatim piatu, serta mendukung program penghijauan di daerah penugasan hingga menggelar klinik mobile.
Rangkaian kegiatan HUT ke-15 Yonif RK 136/TS, diawali dengan penanaman 500 bibit pohon oleh jajaran Satuan Setingkat Kompi (SSK) I dan SSK II Satgas Ops Pamrahwan Maluku Yonif RK 136/TS, pada tanggal 26 dan 27 November 2019 di Negeri Waai, Kec. Salahutu, Kab. Maluku Tengah.
Sedangkan untuk SSK III Satgas Ops Pamrahwan Maluku Yonif RK 136/TS melaksanakan syukuran dan doa bersama masyarakat yang dipusatkan di Pos Kotis Waiheru, Kota Ambon.
Selanjutnya pada tanggal 29 November 2019, melaksanakan ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Kapahaha Kota Ambon, yang dipimpin langsung oleh Dansatgas Yonif RK 136/TS Letkol Inf Hasbul Hasyiek Lubis.
“Tujuan diadakan ziarah dan tabur bunga adalah untuk mengenang jasa para pahlawan yang sudah berjuang merebut kemerdekaan serta berkorban demi tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kita cintai,” kata Dansatgas.
Menurut Letkol Inf Hasbul Hasyiek Lubis, bahwa sebagai generasi penerus bangsa sudah seharusnya menghargai dan menghormati jasa-jasa para pahlawan. “Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai para pahlawannya,” ucapnya.
Selesai melaksanakan ziarah dan tabur bunga, dilanjutkan menyambangi Panti Asuhan Ittaqollah yang terletak di Kebun Cengkeh Kota Ambon, guna bersilaturahmi dan berdoa bersama anak-anak yatim piatu.
Dansatgas juga mengatakan, bahwa selain melaksanakan kegiatan tersebut, Tim Kesehatan yang dipimpin oleh dokter satgas Lettu Ckm dr. Edvan Henry akan menggelar pengobatan keliling selama 5 hari ke depan.
“Pengobatan tersebut dengan menggunakan sistem klinik mobile yaitu memodifikasi kendaraan truk sebagai ruang klinik di beberapa desa yang tersebar di Kota Ambon, Kab. Seram Bagian Barat, Kec. Pulau Haruku dan Kab. Maluku Tengah,” terangnya. (Pen Satgas Yonif, 30 November 2019)




Rehab Surau Al-Ikhlas, Danramil 1207-05/Sungai Raya : Gunakan Sebaik Mungkin


KUBU RAYA - wartaekspres - Bentuk kemanunggalan TNI untuk rakyat, Koramil 1207-05/Sungai Raya, melaksanakan kegiatan rehab Surau Al-Ikhlas, Gang Berita, Desa Kuala Dua, Kecamatan Rasau Jaya, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat.
Danramil 1207-05/Sungai Raya, Kapten Kavaleri Edy Darmadi menjelaskan kegiatan rehab surau merupakan bentuk kehadiran TNI untuk rakyat.
"Melihat kondisi surau yang bocor makanya kami perbaiki, inilah bentuk kepedulian kemanunggalan TNI rakyat, yang selalu mambantu kesulitan rakyat," jelas Danramil 1207-05/Sungai Raya, Kapten Kavaleri Edy Darmadi, Sabtu (30/11/19).
Danramil Sungai Raya, berharap apa yang telah dilakukan oleh jajarannya dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat, terutama masyarakat Sungai Raya. "Ya semoga apa yang telah kita lakukan ini, benar-benar bermanfaatkan dan dapat digunakan sebaik-baik mungkin," harap Danramil. (Rls/danil)

Bupati Nias Barat Hadiri Pelatikan Pemuda Peduli Nias


NIAS BARAT - wartaekspres - Bupati Nias Barat hadiri Pelantikan Pemuda Peduli Nias (PPN) yang dilaksankan di Tokosa Hall, Nias Barat, untuk 5 kabupaten/kota se-Kepulauan Nias, Sabtu (30/11/ 2019).
Pelantikan dilaksabakan langsung oleh Evan Zebua selaku Ketua Umum PPN Pusat Jakarta, dan dihadiri oleh segenap Pengurus PPN se-Kepulauan Nias dan undangan lainnya.
Dalam sambutan singkatnya, Bupati Nias Barat yang sekaligus sebagai Ketua Forkada se-Kepulauan Nias menyambut baik terbentuknya PPN di kab/kota se-Kepulauan Nias. Bupati menyampaikan pesan-pesan moral sebagai dorongan siprit bagi para pemuda di Kepulauan Nias.
“Jadilah pemuda yang peduli akan lingkungan sosial kemasyarakatan, peduli akan kemajuan daerah serta peduli akan keberlangsungan pembangunan daerah,” ujar Bupati.
Lebih lanjut Bupati sampaikan, bahwa pemuda adalah kekuatan bangsa, oleh karena itu, jadilah penggerak dan motivator dalam melahirkan ide dan gagasan yang baik dan cemerlang.
“Jadilah pemuda yang inovatif, kreatif dan kapabel di tengah-tengah berbagai tantangan saat ini. Jadilah penyejuk di tengah-tengah masyarakat. Pemuda harus menjadi pelopor, pejuang dan pemersatu,” himbau Bupati.
Dikatakan Bupati, bahwa pemuda siap bangkit mengawal berbagai pembangunan, merawat dan memelihara persatuan dan keutuhan, agar Tanö Niha (Pulau Nias) sejajar dengan daerah-daerah lain di seluruh pelosok negeri.
“Pemuda bukan justru menjadi perusuh, pengacau dan provokatif di tengah-tengah masyarakat. Berikan saran, masukan yang membangun, kritik yang sehat yang dapat mencerdaskan dalam memajukan berbagai pembangunan di segala bidang,” tutur Bupati mengakhiri. (Aperius Gulo)

Panglima TNI : TNI dan Polri Selalu Hadir Di Tengah Masyarakat


WAMENA - wartaekspres - Panglima TNI Marsekal TNI Dr. (HC). Hadi Tjahjanto, S.IP, dan Kapolri Jenderal Pol Drs. Idham Azis, M.Si, menghadiri acara Bakti Sosial dan Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) dalam rangka menjelang Hari Natal dan Tahun Baru, bertempat di halaman Kantor Bupati Wamena, Papua, Sabtu (30/11/2019).
Panglima TNI dalam sambutannya menegaskan, bahwa Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) akan selalu hadir terdepan untuk mengatasi semua permasalahan yang terjadi di Indonesia, serta selalu hadir di tengah-tengah masyarakat untuk mengatasi kesulitan rakyat di sekelilingnya.
“TNI dan Polri selalu siap membantu mengatasi kesulitan rakyat di sekelilingnya, seperti penanggulangan bencana yang terjadi di seluruh Indonesia mulai wabah penyakit di Asmat, gempa bumi di Lombok, gempa bumi dan tsunami di Palu serta beberapa bencana alam di Indonesia,” ungkapnya.
Dalam kesempatan tersebut, Panglima TNI menyampaikan, bahwa sebentar lagi Natal akan tiba dan semangat Natal adalah semangat bersyukur atas karunia Tuhan serta mengasihi antar sesama manusia dalam menyebarkan kebaikan. “Selaku anak bangsa, TNI dan Polri ingin berbagi dengan masyarakat khususnya masyarakat di wilayah Wamena,” ucapnya.
“Menjelang Natal pada tanggal 25 Desember, TNI dan Polri selalu mendoakan semoga Natal membawa kedamaian, karena TNI dan Polri terus menjaga keamanan agar perayaan Natal dapat dilaksanakan dengan aman dan damai,” ujarnya.
Panglima TNI menghimbau masyarakat Wamena, bersama-sama menjaga dan terus berbuat yang terbaik kepada sesama anak bangsa dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). “Saya mengajak kepada seluruh masyarakat Papua, khususnya Wamena untuk selalu menjaga kekayaan alam termasuk budaya Indonesia,” katanya.
“Saya sangat bersyukur karena dapat mengunjungi tanah Papua yaitu tanah yang diberkati dan sesungguhnya Indonesia juga adalah tanah yang diberkati, mulai dari dengan sumber daya yang melimpah dan berbagai suku bangsa yang begitu beragam serta sangat kaya dengan kebudayaan,” ujar Marsekal TNI Hadi Tjahjanto.
Panglima TNI mengajak masyarakat Wamena untuk selalu menebar kebaikan seperti kasih Natal yang selalu membawa semangat kebersamaan yang tulus. “Semoga kasih Natal senantiasa menyertai kehidupan kita sehari-hari dan menjadikan negeri ini yang tenteram, damai dan sejahtera,” tutupnya.
Pada acara Bakti Sosial, Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto secara simbolis menyerahkan sembako kepada warga dan 18 sepeda motor dari Presiden RI Ir. Joko Widodo yang diterima langsung oleh Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Wamena. (Puspen TNI)






Anjangsana Dengan Warga Perbatasan, Satgas Yonif 641 Amankan Granat Bekas Konfrontasi


SANGGAU - wartaekspres - Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan Batalyon Infanteri Raider 641/Beruang pada hari Kamis (28/11), saat melaksanakan anjangsana menerima penyerahan satu buah granat nanas bekas konfrontasi dari masyarakat perbatasan di Dusun Merau, Desa Entikong, Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau.
Demikian disampaikan oleh Dansatgas Pamtas Yonif R 641/Bru, Letkol Inf Kukuh Suharwiyono melalui rilisnya pada hari ini di Pos Kotis Gabma Entikong. Dikatakannya, satu buah granat nanas tersebut diterima oleh Satgas Pamtas dari Bapak Jawai (40) warga Dusun Merau, Desa Entikong, Sabtu (30/11/19).
"Granat yang diduga bekas konfrontasi ini diserahkan oleh Jawai kepada Danpos Pamtas Entabang Serka Hadi saat bersama anggota pos melaksanakan anjangsana," kata Dansatgas Pamtas.
Dansatgas Pamtas Yonif R 641/Bru menyampaikan, bahwa menurut laporan dari Danpos Entabang granat nanas tersebut ditemukan Jawai dua tahun lalu, saat dirinya sedang bekerja di tepi sungai Sekayam. Dan selama ini disimpan dirumahnya karena tidak tahu harus diserahkan kemana.
"Saat ini granat tersebut sudah diamankan di Pos Pamtas Entabang, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan," terangnya.
"Bahwa Bapak Jawai serta masyarakat Dusun Merau sangat berterimakasih kepada Satgas Pamtas Yonif R 641 yang telah mengamankan granat nanas tersebut," tambah Dansatgas Pamtas mengakhiri. (Rls/danil)

Peringati Hari Juang TNI AD, Kodam XII/Tpr Gelar Lomba Senam Les Mills dan Tari Kreasi Tingkat Daerah


KUBU RAYA - wartaekspres - Dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD Tahun 2019, Kodam XII/Tanjungpura menggelar Lomba Senam Les Mills dan Tari Kreasi Daerah Tingkat Daerah, dilaksanakan di lapangan apel Makodam XII/Tpr, Jumat (29/11/19).
Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) XII/Tpr, Kolonel Inf Aulia Fahmi Dalimunthe, S.Sos, saat ditemui di sela berlangsungnya lomba menyampaikan, bahwa Lomba Senam Les Mills dan Tari Kreasi Daerah Tingkat Daerah ini diikuti sebanyak 12 tim yang berasal dari personel gabungan jajaran Balak Kodam XII/Tpr, Kodim 1207/BS serta Kikav 12/MDC.
Kapendam XII/Tpr, Kolonel Inf Aulia Fahmi Dalimunthe, S.Sos, mengatakan, bahwa lomba kali ini merupakan tahap penyisihan. Pemenang dari lomba hari ini akan mewakili jajaran Balak Kodam pada lomba tingkat pusat.
"Untuk pemenang lomba hari ini akan mewakili jajaran Balak Kodam pada lomba tingkat pusat yang akan dilaksanakan pada tanggal 5 Desember bulan depan," jelas Kapendam XII/Tpr.
Sedangkan lomba yang berlangsung sampai dengan malam hari tersebut dimenangkan oleh Kodim 1207/BS, yang selanjutnya berhak mewakili jajaran Balak Kodam untuk mengikuti lomba senam Les Mils dan Tari Kreasi Daerah Tingkat Pusat. (Rls/danil)

Satgas Pamtas RI-PNG Yonif MR 411/Pdw Kostrad Sulap Gapura Kampung Kondo


MERAUKE - wartaekspres - Sebagai wujud peduli akan keindahan kampung, personel Batalyon Infanteri Mekanis Raider (Yonif MR) 411/Pdw Kostrad yang tergabung dalam Satgas Pengamanan Perbatasan Republik Indonesia-Papua Nugini (Pamtas RI-PNG) turut menuangkan kreativitasnya melalui kegiatan karya bakti mengecat gapura Kampung Kondo dengan nuansa merah putih sebagai simbol selamat datang di wilayah terpencil Indonesia tersebut.
Dansatgas Pamtas RI-PNG Yonif MR 411/Pdw Kostrad, Mayor Inf Rizky Aditya, S.Sos, M.Han, di Distrik Elikobel, Merauke, Papua, Sabtu (30/11/2019) menyampaikan, bahwa gapura yang berada di Kampung Kondo baru selesai dibangun, namun belum dicat.
“Setelah berkoordinasi dengan Kepala Kampung Kondo, Letda Inf Ulivo Dicky P. selaku Komandao Pos Kondo memerintahkan anggotanya untuk melaksanakan pengecatan gapura dengan nuansa warna merah dan putih,” ungkapnya.
Selanjutnya personel Pos Kondo dipimpin Praka Aan Nurhasan bersama dengan beberapa warga melaksanakan karya bakti pengecatan gapura dengan suasana penuh keakraban dan kebersamaan. “Dipilih warna merah dan putih, merupakan kesepakatan bersama dengan warga sebagai simbol bahwa masyarakat di daerah terpencil itu memiliki semangat seperti Bendera Merah Putih,” ujar Dansatgas.
Menurut Mayor Inf Rizky Aditya, dipilihnya warna merah dan putih sebagai simbol bahwa Kampung Kondo yang letaknya berada di wilayah pedalaman perbatasan RI-PNG memiliki semangat seperti Bendera Merah Putih, yang akan selalu menjaga persatuan dan kesatuan meskipun berada di pelosok negeri.
“Kami sengaja memilih warna merah dan putih sebagai simbol jiwa semangat TNI dan warga perbatasan yang cinta Indonesia, meskipun apa yang kami lakukan ini sangatlah sederhana, mudah-mudahan dapat bermanfaat,” katanya.
Sementara itu Tokoh Adat Kampung Kondo, Bernadus Bomak Mahuze yang hadir pada saat pengecatan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Satgas Yonif MR 411/Pdw Kostrad dalam hal ini Pos Kondo yang telah peduli untuk mengecat gapura Kampung Kondo. “Warna merah dan putih menggambarkan semangat kami yang cinta Indonesia,” ucapnya. (Pen Pamtas RI-PNG, 30 November 2019)

Jumat, 29 November 2019

Kesbanpol Provinsi Jabar Gelar FGD Bersama Forum Ormas Jabar


BANDUNG - wartaekspres - Dalam rangka pembinaan dan pemberdayaan Forum Ormas, LSM, Komunitas Jawa Barat menuju kemandirian dan era digitalisasi, bersama Kesbanpol Provinsi Jawa Barat  menyelenggarakan kegiatan Forum Group Discussion (FGD) bersama Forum Ormas Jabar di Hotel Agusta, Jalan Raya Cipanas, Garut selama 2 hari Kamis, Jumat (27-28/11/2019).
Sebanyak 150 orang perwakilan Ormas, LSM dan komunitas mengikuti kegiatan yang dibuka oleh Kepala Bandan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) DR. H. Herri Hudaya.
Dalam sambutannya, DR. H. Herri Hudaya berharap, agar ormas di Jabar mampu bersinergis dengan pemerintah dalam hal pembangunan, serta mampu menjadi benteng pertahanan untuk menjaga kesatuan dan ketahanan nasional demi keutuhan NKRI.
Pembicara sesi pertama dari Wadir Bimas Polda Jabar, dilanjutkan pembicara dari Kabinda Brigjen Dedi Agus Purwanto, mengajak seluruh ormas untuk membangun sinergitas dengan pemerintah menuju Jabar Juara Lahir Batin.
Sementara Hendra Mulyana, Koordinator Forum Ormas Jabar mengatakan, bahwa pertemuan ini merupakan rangkaian dari 3 kali FGD yang dilakukan di Bandung. “Pertemuan ini diharapkan membuahkan hasil yang bisa bermanfaat buat kita semua, pemerintah bisa memperhatikan keberadaan ormas, LSM, dan komunitas serta mampu bersinergis menuju Jabar Juara Lahir Batin,” harap Hendra. (Asep/Pena Sukma)

BPD Kecamatan Godong Grobogan Diambil Sumpah/Janjinya


GROBOGAN - wartaekspres - Hari ini, Kamis tanggal 28 November 2019, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) yang biasa disebut dengan BPD Kecamatan Godong, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, resmi mengucapkan sumpah dan janji selaku anggota BPD yang dipimpin oleh Camat Godong, Bambang Hariyono, SH.
Tahapan penyaringan dan pemilihan anggota Badan Permusyawaratan Desa di tingkat desa se-Kecamatan Godong sudah selesai beberapa waktu lalu.
Puncaknya, sebanyak 172 orang anggota baru BPD dari 28 desa di Kecamatan Godong, masa bhakti tahun 2019 sampai dengan tahun 2025 bertempat di Pendopo Kecamatan Godong resmi mengucapkan sumpah/janjinya.
Adapun anggota BPD baru, masa bhakti 2019-2025 dari Desa Godong sebanyak 9 orang, yakni H. Arif Rohman, Kristian Eka Mulyono, Sujadi, Mujiono, H. Sarsono, S.Pd, MM, Haryanto, Nurhadi, Muryono, dan Sofi Abubakar.
Sementara dari Desa Bugel 5 orang, yaitu Suaf Moh Yunaefi, SE, Kartika Nur Harsiwi, Yadi, Dwi Indriyani, dan Nur Nuhayat. Dari Desa Ketitang 7 orang, Sultoni, S.Pd, M.Pd, Azza Riza Fadilah, Kanda Metana Ferry Qodriansyah, Siswanto, Ahmad Mulyadi, Siti Alimah, dan Puji Astuti.
Dari Desa Kemloko 9 orang, masing-masing adalah Sri Mulyani, S.Pd; Sulasih, S.Pd; Agus Budi Sulistiyono, S.Pd; Siti Aminatun, S.Pd; Nurus Sa'adah, S.Pd.SD; Narto, Mat Trimo, Matohar dan Joko Susanto. Dari Desa Kopek 5 orang, Abdul Zaini, Rodoni, S.AB, Sumardi, Prowoto, dan Likis Murtini.
Dari Desa Dorolegi 7 orang, Agustiyo, Maswan, Nurosid, Yekti Suko Indrayani, Masning, Mulyono dan Sabit Ridwan. Desa Rajek 7 orang yaitu Khoeriyah, Nurhadi, H. Suprianto, Rubiyatun, Sugiarto, Krisminarti dan Nurcholis. Desa Harjowinangun 9 orang, adalah Dra. Siti Munadhiroh, Ali Maksun, S.Pd, Agus Fotriono, Tri Lis Setyowati, Hardi, Arum Titis Wahyuni, Sri Mustaanah, Luqman Hakim Zain dan Suwarjo.
Desa Manggarmas 9 orang, yaitu Mustaghfirin, S.Pd.I; Haryati, Sri Rukayati, Tri Retno Ernawati, Nur Rohman, A. nur Rofiq, Sentia Meirani, M.Akhadi dan Siti Muawanah. Dari Desa Tinanding 5 orang, Siti Maryamah, Pambudi, Muhamad Sukardi, Ahmad Sehab dan Siti Hidayah. Desa Manggarwetan 9 orang, adalah Khoirul Muttaqin, S.Pd, Muhamad Nawawi, Ahmad Asrul Slamet, S.Kom, Nurhadi, Ali Mansur, Abdul Ghofur, Ali Mahsun, Masyhuri dan Sri Anjani.
Selanjutnya dari Desa Karanggeneng 9 orang, Asrori, Riyalatul Munifah, Tei Wahyudi, Nuryatul Mukayanah, Imam Taufiq, Mahfudh Zainudin, Bukhori, Zaenal Arifin dan Ani' Malihatin. Desa Wanutunggal 5 orang, Nurhadi, Maryati, Rudi Gunawan, Siti Muyasaroh dan Anggun Lisma Purbowati. Desa Pahesan 7 orang, antara lain Abdul Rohim, Mulyono, Muhamad Gayali, Durohman, Iron Mashadi, Mashudi dan Wiranda Dewi Indra R.
Desa Tungu 7 orang, yaitu Nur Fitriyah, AM. Suwandi, M.Pd, Puryoto, Ahmad Fadak, Muhlisin, Ahmad Nurrkhim dan Soli Mustamir. Desa Latak 9 orang, Dul Jalil, Uswatun Hasanah, Agus Nuryanto, Maryubi, Halimatun Nafisah, Habibi, Suwanti, Tri Windarsih dan Maryono. Desa Sumurgede 7 orang, Putrono, Tutut Fadhiyani, Yasmatul Fatechah, Jaseri Hadi Santoso, Titis Apriyanti, Puji Suryadi dan Eko Elliyanto.
Desa Sambung 9 orang, adalah Nyarban, Solikin, Priyasbowo Erfan Laksono, Sugiyono, Supriyadi bin Sugimin, Supriyadi bin Puyo, Rofiqul Rusdian Faid, Rindi Nuryati dan Mugi. Desa Ketangirejo ada 9 orang, Bambang Suparlan, Suharningsih, Anshori, Lenny Maryati, Yasmi, Richa Pinuji, Sugiyono, Nur Khotimah dan Musripah. Desa Anggaswangi ada 7 orang, Moh Mahmudi, Akhad Achwandi, David Ady Pitoko, Restu Siti Romadona, Hartini, Nurhidayati dan Suwardi.
Desa Guci terdiri dari  7 orang, yaitu Darlin, Suwanto, Nurus Sa'adah, Isna Faizul Mas'ud, Siguyanto, Mukmin dan Suwarno. Desa Werdoyo 7 orang, antara lain Setu Suparwan, Mustamah, Sukiran, Sudarkun, Darnoto, Moh Safwan dan Sri Lestari. Desa Guyangan ada 7 oranh, Siswadi, Dwi Cahyo Kusmanto, Heri Supeni, Suprihatin, Kardi Kastawi, Joko Purwanto dan Solikul Hadi. Dan dari Desa Gundi ada 7 orang, Sulikah, Sri Aminatun, Abdul Aziz Wijayanto, Haryanto, Purwadi, Iswanti. (Ramijan)


















Oknum Perangkat Desa Ditangkap Satreskrim Polres Purworejo

PURWOREJO - wartaexpress.com - Man (35) warga Desa Lubang Sampang yang juga merupakan Perangkat Desa diamankan Satreskrim Polres Purworejo....