Selasa, 26 November 2019

Produk Unggulan Gunungsitoli Dihadirkan Di YNF Nias Barat


GUNUNGSITOLI - wartaekspres - Pemerintah Kota Gunungsitoli, Sumatera Utara, mengikuti penyelenggaraan Ya'ahowu Nias Festival (YNF) yang dilaksanakan di Kabupaten Nias Barat.
Informasi menyebut, bahwa Pemerintah Kota Gunungsitoli mengutus sekitar 150 kontingen untuk menghadiri penyelenggaraan YNF tersebut.
Demikian disampaikan Kepala Bidang Perindustrian pada Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagrin) Kota Gunungsitoli, Noniawati Telaumbanua, S.Sos, M.Ec, Selasa (26/11/2019) pagi.
Menurutnya, Disperdagrin juga menghadirkan hasil produk unggulan dan kerajinan tangan pelaku Industri Kecil Menengah (IKM) Kota Gunungsitoli dalam YNF.
Adapun hasil produk dimaksud, seperti keripik, dodol, kopi, selai, permen, jelly, dan sirup yang terbuat dari bahan baku buah pisang, keladi, serta durian.
Selain produk uggulan, Disperdagrin turut menghadirkan hasil kerajinan tangan pelaku IKM. Diantaranya tas, topi, miniatur rumah adat, miniatur burung beo yang terbuat dari anyaman pandan dan batok kelapa.
"Produk unggulan tersebut dibuat oleh pelaku IKM Kota Gunungsitoli. Yang mana sebelumnya mendapat pelatihan Disperdagrin," ujar Noniawati kepada wartaekspres.
Dia menambahkan, bahwa tujuan Disperdagrin menampilkan produk-produk itu guna memperkenalkan hasil karya IKM Kota Gunungsitoli hingga ke tingkat nasional.
Sementara untuk harapannya, semoga dengan dikenalnya produk unggulan tersebut IKM di Kota Gunungsitoli semakin berkembang baik. Begitupun dengan kondisi perekonomian pelakunya.
"Antusias masyarakat dan pengunjungan sangat baik, banyak produk unggulan mereka lihat di sana. Terbukti ramainya masyarakat dan pengunjung yang datang untuk melihat, bahkan membeli produk IKM Kota Gunungsitoli," pungkas Noniawati. (Van)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Oknum Perangkat Desa Ditangkap Satreskrim Polres Purworejo

PURWOREJO - wartaexpress.com - Man (35) warga Desa Lubang Sampang yang juga merupakan Perangkat Desa diamankan Satreskrim Polres Purworejo....