Minggu, 27 Desember 2020

PSHW TM Sub Ranting Belotan Adakan Khataman dan Tasyakuran


MAGETAN - wartaexpress.com -
Sebagai wujud syukur atas terselesaikannya latihan jurus, fisik dan kebatinan, puluhan anggota dari Persaudaraan Setia Hati Winongo Tunas Muda (PSHW TM) Sub Ranting Belotan, Ranting Bendo mengadakan khataman dan tasyakuran di Desa Belotan, Kecamatan Bendo, Kabupaten Magetan, Jawa Timur, Sabtu (26/12/2020).

Dikatakan oleh Heri Supriyanto, Ketua Sub Ranting Belotan, Ranting Bendo, Cabang Magetan, bahwa acara khataman dan tasyakuran ini digelar setahun sekali sebagai wujud syukur dari adik-adik yang telah menyelesaikan gerakan jurus, mental maupun ilmu olah batin.

"Jadi acara khataman dan tasyakuran ini bukanlah sah-sahan, tapi adalah hasil jerih payah adik-adik kita dalam berlatih jurus maupun olah batin selama satu tahun untuk mendidik fisik, akhlak dan mentalnya," kata Heri.

Pria kekar yang juga tergabung dalam STK TNI-Polri ini pun mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah turut berpartisipasi atas lancarnya kegiatan tersebut. "Terima kasih dan semoga STK semakin tambah jaya," ucapnya.

Sementara itu, ditemui wartaexpres.com usai acara, Nur Modin, Penasehat Ke-Setia Hati-an dasar menjelaskan, bahwa acara khataman dan tasyakuran ini adalah ajaran yang diterimanya langsung dari almarhum H.R. Djimat Hendro Soewarno, Pengasuh SH Winongo.

"Ini bukanlah ajaran yang lain, akan tetapi ajaran yang diberikan langsung dari bapak pengasuh kepada saya. Oleh karena itu, saya berharap nantinya jangan jadi fitnah. marilah kita lanjutkan ajaran yang sudah diperintahkan ini sesuai dengan berpedoman amar ma’ruf nahi munkar," pungkasnya. (Eko Setiyo Budi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Oknum Perangkat Desa Ditangkap Satreskrim Polres Purworejo

PURWOREJO - wartaexpress.com - Man (35) warga Desa Lubang Sampang yang juga merupakan Perangkat Desa diamankan Satreskrim Polres Purworejo....