Senin, 29 Juni 2020

Pangdam XII/Tpr Pimpin Sertijab dan Penyerahan Jabatan Perwira Golongan IV


KUBU RAYA - wartaekspres - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad memimpin pelaksanaan serah terima jabatan dan penyerahan jabatan Perwira Menengah (Pamen) Golongan IV di lingkungan Kodam XII/Tpr. Acara sertijab dengan berlangsung di Aula Makodam XII/Tpr. Acara sertijab dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan, yang dilaksanakan per gelombang bersamaan dengan sertijab Ketua Persit Pengurus Cabang dan Ranting masing-masing satuan.
Hal tersebut disampaikan Kapendam XII/Tpr, Kolonel Inf Aulia Fahmi Dalimunthe, S.Sos, melalui rilisnya pada hari ini di Kubu Raya, Kalimantan Barat, Senin (29/6/20).
Dijelaskan oleh Kolonel Inf Aulia Fahmi Dalimunthe, S.Sos, bahwa serah terima jabatan ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan organisasi serta mengoptimalkan pelaksanaan tugas-tugas yang semakin kompleks.
"Serah terima jabatan ditandai dengan laporan resmi oleh pejabat baru dan pejabat lama dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara serah terima oleh pejabat baru dan pejabat lama di hadapan Pangdam XII/Tpr," jelasnya.
Dikatakan Kapendam, bahwa serah terima jabatan ini untuk memenuhi kebutuhan organisasi TNI Angkatan Darat di lingkungan Kodam XII/Tpr serta pembinaan karir perwira dan untuk mengoptimalkan tugas-tugas Kodam XII/Tpr yang semakin kompleks dan dinamis.
"Pangdam berharap dengan bekal pendidikan serta pengalaman dalam bertugas diharapkan para pejabat baru ini dapat membesarkan Kodam XII/Tpr," ujarnya.
Lebih lanjut dikatakan Kolonel Inf Aulia Fahmi Dalimunthe, S.Sos, bahwa sertijab dan penyerahan jabatan ini berdasarkan Surat Keputusan Kasad Nomor Kep/503/V/2020 tanggal 8 Juni 2020 tentang pemberhentian dari jabatan lama dan pengangkatan dalam jabatan baru di lingkungan Angkatan Darat serta Surat Perintah Pangdam XII/Tpr Nomor Sprint/834/VI/2020 tentang pelaksanaan pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan/kesatuan.
Disebutkan olehnya, adapun pejabat golongan IV yang melaksanakan sertijab diantaranya, Kolonel Inf Fredy Sianturi dari Asops Kasdam XII/Tpr menjadi Pamen Ahli Bid. Jemen Sishaneg Pangdam XVI/Ptm digantikan Kolonel Inf lwan Rosandriyanto, S.IP, yang sebelumnya menjabat Kabaglat Rindam IV/Dip.
Kolonel Kav Josafath M. Robert Duka, S.lP, dari Aslog Kasdam XII/Tpr menjadi Kabidjianbangstraban g-kuatdayawilhanrat Sdirjianbang Seskoad diganti Kolonel Kav Asep Solihin sebelumnya menjabat Kasilog Korem 032/Mbr Kolonel Inf M. Asep Apandi dari Aster Kasdam XII/Tpr menjadi Patun Seskoad diganti Kolonel Inf Utten Simbolon sebelumnya menjabat Patun Seskoad.
Kolonel Cpm Rinoso Budi, S.lP, dari Danpomdam XII/Tpr menjadi Dirbinrenproggar Puspomad diganti Letkol Cpm Parlindungan Marpaung sebelumnya menjabat Wadanpomdam Xlll/Mdk. Kolonel Arm Stefie Tjantje Nuhujanan dari Dandim 1207/BS menjadi Kapendam XVI/Ptm diganti Kolonel Inf Jajang Kurniawan sebelumnya menjabat Kasipers Korem 032/Wbr. Kolonel Inf Yogi Gunawan dari Kabintaldam XII/Tpr menjadi Kabintaldam III/Slw digantikan Letkol Caj Drs. Kamaruddin sebelumnya menjabat Kasetumdam XVII/Cen.
Kolonel Inf Ulysses Sondang, S.lP, M.Hum, dari Kainfolahtadam XII/Tpr menjadi Pamen Ahli Bid. OMSP Pangdam Xlll/Mdk diganti Letkol Inf Yudo Wasono, S.Sos, sebelumnya menjabat Pabandyaanev dan Dalprog Srendam V/Brw. Kolonel Inf Monang Haris Parsaulian dari Kababinminvetcaddam XII/Tpr menjadi Pamen Ahli Bid. Lingstra Kopassus diganti Letkol Inf Rusman SH, sebelumnya menjabat Kasandidam II/Swj.
Kolonel Cpl Oktovianus Oskar Engelberth, S.lP, dari Kapaldam XII/Tpr menjadi Kapusbengpal Puspalad dgantikan Kolonel Cpl Akhmad Baihaki, S.Sos, sebelumnya menjabat Wadanpusdikpal Kodiklatad. Kolonel Arm Heri Suprapto, S.Pd, dari Kajasdam XII/Tpr menjadi Pamen Ahli Bid. Hanratmat Pussenarmed Kodiklatad diganti Letkol Inf Rudi Anthonomy Rachman sebelumnya menjabat Dandodikjur Rindam Jaya.
Kolonel Cba Yogi Prasojo, S.Sos, dari Kabekangdam XII/Tpr menjadi Kasubditpamopster Sdirum Pusbekangad diganti Letkol Cba M. Risal Salewangang sebelumnya menjabat Pabandya-2/Kapsatri ATK Spaban Il/Bek Slogad. Kolonel Caj Dindin Rahmat Solahudin, S.lP, dari Kaajendam XII/Tpr menjadi Kasipers Kasrem 163/Ws diganti Letkol Caj Drs. Marthen Pabutungan sebelumnya menjabat Waka Ajendam Vl/Mlw. Kolonel Cku Dede Yudhy Maulana dari Kakudam XII/Tpr menjadi lrut-lV/Dalproggar ltren Itben ltjenad diganti Letkol Cku Hengky Puji Darmawan sebelumnya menjadi Pabandya-2/Lakgar BM Spaban Vl/Lakgar Srenad.
"Sedangkan pejabat yang melaksanakan penyerahan jabatan yaitu Kolonel Chb Monang Convert Napitupulu, ST, yang sebelumnya Kahubdam XII/Tpr menjadi Pamen Mabes TNI. Sedangkan yang menerima jabatan dari Pangdam XII/Tpr diantaranya Kolonel Inf Moch. Sulistiono sebelumnya menjabat lrutum ltdam V/Brw menjadi Asintel Kasdam XII/Tpr dan Kolonel Inf Machfud Supriadi sebelumnya menjabat Kajasdam XVlll/Ksr menjadi Aspers Kasdam XII/Tpr," pungkasnya. (Rls/danil)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Oknum Perangkat Desa Ditangkap Satreskrim Polres Purworejo

PURWOREJO - wartaexpress.com - Man (35) warga Desa Lubang Sampang yang juga merupakan Perangkat Desa diamankan Satreskrim Polres Purworejo....