Selasa, 03 Maret 2020

Brigif 19/KH Siapkan Pemuda Singkawang Ikuti Seleksi Penerimaan Prajurit dan PNS TNI AD


SINGKAWANG - wartaekspres - Mempersiapkan putra-putri terbaik di wilayahnya untuk mengikuti seleksi tahapan penerimaan Prajurit dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) TNI Angkatan Darat, Brigade Infanteri 19/Khatulistiwa memberikan pembinaan fisik kepada para pemuda dan pemudi Kota Singkawang, Selasa (3/3/20).
Pembinaan fisik dilaksanakan di lapangan Mako Brigif 19/KH, diikuti sebanyak 30 orang terdiri dari 10 orang yang akan mendaftarkan sebagai prajurit TNI AD dan 5 orang yang akan mendaftar sebagai PNS TNI AD, 4 orang yang akan mendaftar sebagai anggota Polri dan sisanya adalah siswa/siswi yang masih duduk di kelas 1 dan 2 SMU, dan rata-rata warga Singkawang.
Pembinaan fisik dibimbing oleh Sertu Widarwanto selaku Bintara Jasmani Brigif 19/KH. Pembinaan diawali dengan tindakan keamanan, pemeriksaan kesehatan, dan pemanasan. Kemudian lari 12 menit, pull up, shit up, push up, lunges, dan suttle run.
Komandan Brigif 19/KH, Kolonel Inf Win Nindar menjelaskan, bahwa pembinaan kepada mereka yang akan mendaftar sebagai prajurit dan PNS merupakan hal yang sangat penting guna memberikan pemahaman dan kesiapan baik fisik maupun mental dalam menghadapi berbagai macam tes yang akan mereka ikuti.
"Agar nantinya dalam pelaksanaan pengambilan nilai kesamaptaan Jasmani dapat dilaksanakan secara maksimal," ujarnya.
Danbrigif 19/KH mengingatkan kepada mereka yang mengikuti pembinaan fisik, agar setiap individu selalu membina fisiknya sendiri baik di rumah, sekolah, maupun saat latihan terpusat di lapangan hijau Brigif 19/KH.
"Hindari makanan yang pedas berlemak dan minuman dingin serta jaga fisik dan terus berlatih. Agar tidak kaget saat pelaksanaan rangkaian tes seleksi calon prajurit dan PNS TNI AD kelak," ujarnya.
Selain itu juga mengharapkan, melalui pembinaan yang terstruktur dan rutin dilakukan, putra-putri binaan calon prajurit dan PNS TNI AD dari wilayah sekitar Brigif komplek, bisa lolos seleksi. (Rls/danil)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Oknum Perangkat Desa Ditangkap Satreskrim Polres Purworejo

PURWOREJO - wartaexpress.com - Man (35) warga Desa Lubang Sampang yang juga merupakan Perangkat Desa diamankan Satreskrim Polres Purworejo....