Selasa, 24 Maret 2020

Puskesman Ranai Optimis Bisa Memutus Mata Rantai Covid 19


NATUNA - wartaekspres - Puskesmas Ranai, dalam melakukan upaya guna mengantisipasi dan memutus mata rantai terkait penyebaran Covid 19, mulai Selasa pagi 24 Maret 2020, melakukan beberapa perubahan terkait layanan puskesmas terhadap masyarakat yang datang untuk berobat.
Perubahan perubahan pelayanan tersebut adalah’ 1. Pelayanan screaning di pintu masuk, untuk semua pasien dan pengunjung dilakukan pengukuran suhu tubuh. Ditanya apakah da riwayat ke luar daerah, dan terakhir sebelum masuk diharuskan untuk mencuci tangan terlebih dahulu menggunakan sabun yang sudah disediakan.
2. Menambah poli umum dari 2 poli menjadi 3 poli. 3. Membuat poli Covid-19 sebanyak 2 poli. 3. Poli anak, poli lansia, poli kesehatan ibu dan KB seperti biasa. 4. Menutup poli akupuntur, ruang menyusui dan ruang konsultasi. Dan 5. membuat 1 pintu masuk dan ke luar puskesmas.
Terkait kebijakan perubahan layanan tersebut, Kepala Puskesmas Ranai Nazri menjekaskan, bahwa untuk meningkatkan pelayanan dan memutus mata rantai dari penyebaran Covid 19, diharapkan bila masyarakat mengalami demam, batuk, sesak napas, segera ke fasilitas pelayanan kesehatan untuk diperiksa dan berobat.
"Lalu bagi masyarakat yang ke luar kota dalam 2 pekan terakhir segera melaporkan diri ke Puskesmas Ranai, dan sebaiknya berdiam diri di rumah, kalau tidak terlalu penting, dihimbau untuk tidak ke luar rumah, namun bila ada keluhan demam, batuk, dan sesak napas segera melaporkan diri, kami petugas yang datang ke rumah memeriksanya," lanjut Nazri.
Nazri pun mengingatkan, bahwa terkait uoaya penanganan antisipasi Covid 19 ini bukan hanya menjadi tangung jawab kami sebagai petugas kesehatan, tapi juga merupakan tanggung jawab kita semua, maka dengan bersama sama kita menumbuhkan kesadaran dan saling bahu membahu serta patuh terhadap arahan dan kebijakan pemerintah insya Allah natuna bebas dari Covid-19. (S. Utomo)

Kepala Puskesmas Ranai beserta para petugas pelayanan medis


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Oknum Perangkat Desa Ditangkap Satreskrim Polres Purworejo

PURWOREJO - wartaexpress.com - Man (35) warga Desa Lubang Sampang yang juga merupakan Perangkat Desa diamankan Satreskrim Polres Purworejo....