Selasa, 24 November 2020

Tingkatkan Kompetensi Pengawasan, Bea Cukai Entikong Laksanakan Inhouse Training NPP


ENTIKONG - wartaexpress.com -
Bea Cukai Entikong melaksanakan kegiatan Inhouse Training Narkotika, Psikotropika dan Prekursor (NPP) untuk para pegawai. Kegiatan dilaksanakan selama dua hari, yaitu pada hari Jumat dan Sabtu tanggal 20-21 November 2020, bertempat di Media Center KPPBC TMP C Entikong serta PLBN Entikong, Sabtu (21/11).

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kompetensi pegawai di bidang pengawasan, khususnya terhadap NPP. Kegiatan Inhouse Training kali ini diberikan oleh tiga orang perwakilan narasumber dari Subdit Narkotika, Kantor Pusat Direktorat Jenderal Bea dan Cukai. Materi yang disampaikan terkait dengan pemahaman citra dan cara menggunakan mesin X-Ray, profiling penumpang, serta alat-alat khusus lainnya berkaitan dengan fungsi pengawasan.

Selain pemberian materi pengawasan, para pegawai juga melakukan simulasi pengawasan berdasarkan materi yang telah disampaikan. Hasil simulasi tersebut selanjutnya dievaluasi sebagai pembelajaran para pegawai agar dapat melaksanakan pengawasan dengan lebih ketat.

Sebagai instansi yang bertugas mengawasi arus lalu lintas barang, kegiatan ini merupakan salah satu cara bagi kami untuk memperketat pengawasan terhadap barang yang masuk ke Indonesia, khususnya di wilayah perbatasan. (Rls/danil)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Oknum Perangkat Desa Ditangkap Satreskrim Polres Purworejo

PURWOREJO - wartaexpress.com - Man (35) warga Desa Lubang Sampang yang juga merupakan Perangkat Desa diamankan Satreskrim Polres Purworejo....