Senin, 30 September 2019

Wujud Penghormatan Kepada Pahlawan Revolusi, Kodam XII/Tpr Peringati Hari Kesaktian Pancasila


KUBU RAYA - wartaekspres - Sebagai wujud penghargaan dan penghormatan kepada para pahlawan revolusi yang telah gugur untuk mempertahankan Pancasila dan mengenang kembali pengorbanan para pahlawan revolusi, serta meningkatkan kewaspadaan terhadap ancaman dan bahaya laten komunis, Kodam XII/Tanjungpura melaksanakan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila, bertempat di lapangan apel Makodam XII/Tpr, Selasa (1/10/19).
Upacara dipimpin langsung oleh Pangdam XII/Tpr, Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad yang diikuti oleh prajurit dan PNS Kodam XII/Tpr se-Garnizun Pontianak.
Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang mengambil tema "Pancasila sebagai Dasar Penguatan Karakter Bangsa Menuju Indonesia Maju dan Bahagia" dihadiri oleh Kasdam XII/Tpr, Brigjen TNI Alfred Denny D. Tuejeh, Irdam XII/Tpr, para Perwira Staf Ahli Pangdam XII/Tpr, para Asisten Kasdam XII/Tpr, para Komandan dan Kabalak Kodam XII/Tpr.
Selain itu, upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila juga dimaksudkan sebagai sarana untuk menanamkan keyakinan pada kita semua, bahwa Pancasila merupakan pandangan hidup bangsa dan dasar Negara Republik Indonesia yang tidak boleh diubah oleh siapapun.
Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila, ditandai dengan pembacaan teks Pancasila. Sebelum dan sesudah pembacaan teks Pancasila, diperdengarkan musik tanda kebesaran buka dan tutup, serta penghormatan oleh seluruh peserta upacara.
Dalam upacara tersebut, selain dilakukan pembacaan Pembukaan UUD 1945 juga dibacakan Ikrar, yang berisi, bahwa pertama, sejak diproklamasikan Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945 pada kenyataannya telah banyak terjadi rongrongan baik dari dalam negeri maupun luar negeri terhadap NKRI.
Kedua rongrongan tersebut dimungkinkan oleh karena kelengahan, kekurangwaspadaan bangsa Indonesia terhadap kegiatan yang berupaya untuk menumbangkan Pancasila sebagai ideologi negara dan ketiga, dengan semangat kebersamaan yang dilandasi oleh nilai-nilai luhur ideologi Pancasila, bangsa Indonesia tetap dapat memperkokoh tegaknya NKRI.
Dalam memperingati Hari Kesaktian Pancasila tersebut, seluruh prajurit dan PNS Kodam XII/Tpr membulatkan tekad untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan, menegakkan kebenaran dan keadilan demi keutuhan NKRI. (Rls/danil)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Oknum Perangkat Desa Ditangkap Satreskrim Polres Purworejo

PURWOREJO - wartaexpress.com - Man (35) warga Desa Lubang Sampang yang juga merupakan Perangkat Desa diamankan Satreskrim Polres Purworejo....