Senin, 30 September 2019

Kepedulian Satgas Yonmek 643 Untuk Wujudkan Kegemaran Warga Perbatasan


SANGGAU - wartaekspres - Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) Batalyon Infanteri Mekanis (Yonmek) 643/Wanara Sakti, Pos Panga bersama masyarakat melaksanakan karya bhakti perbaikan lapangan volly di Dusun Segirau, Desa Engkahan, Kec. Sekayam, Kab. Sanggau. Kegiatan tersebut melibatkan Personel dan masyarakat dalam memperbaiki lapangan volly sehingga layak digunakan lagi, Senin (30/9/19).
Dansatgas Pamtas Yonmek 643/Wns, Mayor Inf Dwi Agung Prihanto di Entikong mengatakan, bahwa olahraga volly memang sangat populer di kalangan masyarakat dan sangat diminati hampir seluruh lapisan mulai dari pelosok sampai kota-kota besar, namun kegemaran masyarakat dalam berolahraga kadang tidak didukung dengan fasilitas yang memadai.
Melihat kondisi tersebut, personel Satgas Pos Panga bersama masyarakat melaksanakan karya bhakti perbaikan lapangan volly. Kegiatan tersebut disambut positif warga dengan bahu membahu mengangkut tanah untuk menimbun dan sebagian ada juga yang mengaduk semen.
Lebih lanjut dikatakan, bahwa kegiatan karya bhakti ini dilakukan untuk memperbaiki sarana olahraga yang sering digunakan oleh warga. Selain itu, sebagai wujud memberikan kontribusi positif terhadap masyarakat, juga merupakan bukti nyata kerjasama TNI dengan masyarakat untuk senantiasa melestarikan nilai-nilai gotong royong sebagai budaya bangsa yang harus tetap dipertahankan.
Dansatgas juga berpesan, kepada masyarakat khususnya pemuda-pemudi sebagai generasi penerus bangsa, agar memanfaatkan fasilitas yang sudah ada, tidak harus mewah akan tetapi dengan sederhana bisa membuat kita meraih sebuah prestasi. “Hindari hal-hal yang bisa merugikan diri sendiri maupun kepada masyarakat, jauhi narkoba, miras maupun lainya yang dapat merusak bangsa yang kita cintai ini," terangnya.
"Semoga lapangan volly tersebut dapat digunakan oleh masyarakat sekitar dalam berolahraga, juga dapat dirasakan masyarakat perbatasan meski jauh dari kota, mereka tetap punya lapangan untuk berolahraga," harapnya.
Sementara itu, Neon (53) salah satu warga Dusun Segirau menyampaikan ucapan terima kasih kepada personel Satgas atas bantuan perbaikan lapangan volly ini, sehingga lapangan cepat selesai dikerjakan.
"Dengan turunnya bapak TNI meringankan kerja mereka dan semakin kompaknya masyarakat dengan TNI, bahkan personil Pos Panga sudah banyak dalam membantu pembangunan- pembangunan di Dusun Segirau ini," tuturnya. (Rls/danil)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Oknum Perangkat Desa Ditangkap Satreskrim Polres Purworejo

PURWOREJO - wartaexpress.com - Man (35) warga Desa Lubang Sampang yang juga merupakan Perangkat Desa diamankan Satreskrim Polres Purworejo....