PONTIANAK - wartaekspres - Danrem 121/Alambhana
Wanawai Brigjen TNI Ronny, S.AP, mengunjungi Gubernur Kalimantan Barat
Sutarmidji, SH, M.Hum, di ruang kerjanya, Jalan A. Yani, Pontianak, Selasa
(28/4/20).
Kunjungan tersebut guna menjalin silaturahmi dan sekaligus memperkenalkan
diri karena baru saja dilantik menjadi Danrem 121/Abw menggantikan Brigjen TNI
Bambang Trisnohadi pada 22 April lalu di Makodam XII/Tpr.
Dalam kesempatan itu, Brigjen TNI Ronny, S.AP, mohon doa dan arahan semoga
dapat melaksanakan tugas dengan baik, serta dapat bekerjasama dengan stakeholder
di Kalimantan Barat, terutama dalam menghadapi pandemi Covid-19 yang sedang
mewabah di Indonesia khususnya di Kalbar.
"Mari kita berdoa bersama-sama, semoga di bulan suci Ramadhan ini
wabah Covid-19 cepat berakhir," harapnya.
Sementara Gubernur Kalbar Sutarmidji, SH, M.Hum, mengungkapkan sangat
senang dikunjungi dan mengapresiasi Danrem 121/Abw yang telah menyempatkan
waktu untuk bersilaturahmi. Selain itu juga, menyampaikan beberapa program
kerjasama dengan TNI dalam hal ini Kodam XII/Tpr diantaranya Program Desa
Mandiri dan Program Langit Biru atau Blue Sky Project.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh babinsa jajaran Korem
121/Abw yang dalam penanganan Covid-19 ini telah menjadi ujung tombak khususnya
dalam pengawalan pendistribusian beras bantuan Gubernur Kalbar sampai ke pelosok-pelosok
desa, dan sampai kepada masyarakat yang berhak menerimanya," kata Gubernur
mengakhiri. (Rls/danil)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar