Rabu, 22 April 2020

CBS Jalasenastri STTAL Tebar Bibit Ikan Lele dan Nila Wujud Ketahanan Pangan


SURABAYA - wartaekspres - Guna mendukung program ketahanan pangan, Ketua Cabang BS Jalasenastri STTAL, Ina Avando beserta ibu-ibu Pengurus Cabang BS Jalasenastri STTAL menebar bibit ikan Lele dan Nila sejumlah 10.000 ekor bibit di kolam pemancingan lingkungan Kampus STTAL, Jl. Bumimoro-Morokrembangan, Surabaya, Rabu (22/4/2010).
Dalam penebaran ribuan bibit ikan lele dan nila tersebut , Ketua Cabang BS Jalasenastri didampingi Wakil Ketua Cabang BS Jalasenastri STTAL, Pabinhar Cabang BS Jalasenastri STTAL serta dibantu personel  LPPM STTAL dan personel Satma STTAL untuk menebar bibit lele dan nila di kolam pemancingan Kampus STTAL.
Pada kegiatan penebaran ribuan bibit lele dan nila dimaksudkan memperdayakan sumber daya kolam pemancingan ikan air tawar yang berada di lingkungan Kampus STTAL, guna meninggkatkan  kesejahteraan personel sebagai wujud ketahanan pangan dengan memanfaatkan kolam pemancingan lingkungan Kampus STTAL Bumimoro, Surabaya.
Ketahanan pangan diartikan terpenuhinya pangan dengan ketersediaan yang cukup, tersedia setiap saat baik di lingkungan Kampus STTAL sehingga mudah didapatkan, aman dikonsumsi dan hal tersebut diwujudkan dengan pemanfaatan lahan kosong di lingkungan Kampus STTAL untuk ditanami sayur, toga dan perikanan dengan menebar bibit ikan pada hari ini, yang bertujuan untuk menjaga ketersediaan bahan pokok dalam bidang pangan untuk anggota STTAL khususnya dalam upaya mengantisipasi kelangkaan pangan dampak dari merebaknya Pandemi Covid-19. (Rls/danil)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Oknum Perangkat Desa Ditangkap Satreskrim Polres Purworejo

PURWOREJO - wartaexpress.com - Man (35) warga Desa Lubang Sampang yang juga merupakan Perangkat Desa diamankan Satreskrim Polres Purworejo....