Rabu, 29 April 2020

Cara Koramil Sui Ambawang Tuntaskan Bantuan Beras Ke Masyarakat


KUBU RAYA - wartaekspres - Menindaklanjuti perintah Pangdam XII/Tpr untuk membantu dalam pendistribusian beras bantuan Gubernur ke daerah pelosok dan sulit dijangkau, Kodim 1207/BS melalui jajarannya Koramil 1207-06/Sui Ambawang mengerahkan berbagai transportasi kendaraan roda empat, kendaraan roda dua, motor air dan juga jalan kaki untuk menyalurkan bantuan ke Kecamatan Kuala Mandor B dan Kecamatan Sui Ambawang, Kabupaten Kubu Raya, Rabu (29/4/20).
Wilayah Kec. Sui. Ambawang memiliki lima belas desa dengan penerima bantuan sejumlah 10.065 KK @ 20 kg. Sedangkan Wilayah Kec. Kuala Mandor B membawahi lima desa yang menerima bantuan sejumlah 3.633 KK @ 20 kg.
Danramil 06/Sui Ambawang, Kapten Inf Nihem pada hari ini di Makoramil 1207-06/SA menjelaskan, bahwa Kec. Kuala Mandor B dan Kec. Sui Ambawang merupakan bagian dari Kabupaten Kubu Raya yang memiliki kondisi medan agak sukar dijangkau.
"Tidak semua desa bisa ditempuh dengan kendaraan rosa empat, dan untuk sampai ke sasaran kita juga harus menggunakan motor air bahkan berjalan kaki," kata dia.
Lanjutnya dikatakab, bahwa dalam pendistribusian bantuan beras ke dua kecamatan tersebut mendapat pengawalan dari Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Kepala Desa serta para relawan, untuk mendistribusikan bantuan beras pemerintah kepada masyarakat terdampak Covid-19.
"Kita akan lakukan dengan berbagai cara untuk menyalurkan bantuan dari pemerintah agar sampai kepada masyarakat," pungkasnya. (Rls/danil)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Oknum Perangkat Desa Ditangkap Satreskrim Polres Purworejo

PURWOREJO - wartaexpress.com - Man (35) warga Desa Lubang Sampang yang juga merupakan Perangkat Desa diamankan Satreskrim Polres Purworejo....