Sabtu, 25 Februari 2023

DPD Garda Juang Sulawesi Tenggara Siap Deklarasikan Yusril dan Puan


KENDARI - wartaexpress.com -
DPD Garda Juang Sulawesi Tenggara siap mendeklarasikan Yusril dan Puan di Pilpres 2024. Terlihat pengurus DPD Garda Juang Sulawesi Tenggara memasang spanduk dan baliho di Kota Kendari. Pengurus sangat antusias dan semangat untuk memasang spanduk. Pemasangan spanduk dipantau langsung oleh Koordinator Wilayah (Korwil) Sulawesi, Zulkifli.

Dalam rilisnya Zulkifli mengatakan, bahwa kegiatan dilakukan pada 24 Februari 2023 dimulai pukul 8.00 pagi sampai selesai. Pemasangan dilaksanakan dekat kesekretariatan Jalan Jati Raya No.10 B,  Kendari, Sulawesi Tenggara.

Lebih lanjut Zulkifli mengatakan, bahwa dengan semangat yang berkobar kobar pemasangan spanduk, baliho akhirnya bisa diselesaikan dengan cepat. "Walaupun ada sedikit hambatannya yakni hujan, tapi tidak kenal lelah, yang penting tujuan tercapai dengan baik," ujarnya.

Hal senada dikatakan, Ketua DPD Garda Juang Sulawesi Tenggara, Darmawan, bahwa kepengurusan DPD Garda Juang Sulawesi Tenggara mendukung penuh Yusril dan Puan.

Kedua tokoh ini sangatlah berpengaruh di Sulawesi Tenggara. "Yusril dan Puan merupakan sosok yang agamis dan nasionalis, mereka sangat cocok untuk bergandengan. Seluruh masyarakat yang berada di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, sudah siap untuk memilih Yusril dan Puan di Pilpres 2024 mendatang," tutupnya. (Mg/Yun)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Oknum Perangkat Desa Ditangkap Satreskrim Polres Purworejo

PURWOREJO - wartaexpress.com - Man (35) warga Desa Lubang Sampang yang juga merupakan Perangkat Desa diamankan Satreskrim Polres Purworejo....