BREBES - wartaekspres - Program TMMD Sengkuyung Tahap II Tahun Anggaran 2020 Kodim
0713/Brebes sudah berjalan 6 hari ini di Desa Pengaradan, Kecamatan Tanjung,
Kabupaten Brebes, mendapat respon serta dukungan positif dari semua kalangan,
baik warga maupun pemerintahan. Seluruh warga Desa Pengaradan siap mendukung,
mensukseskan serta memeriahkan program TMMD ini, Senin (06/07/2020).
Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Caswito, MH.I yang
sekarang juga sedang kuliah di program Doktor Ilmu Hukum UII Yogyakarta
mengatakan, bahwa dirinya beserta anggota BPD Desa Pengaradan sangat bangga dan
senang dengan adanya TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung II yang
dilaksanakan oleh TNI Kodim 0713 Brebes.
“Kami beserta seluruh warga Pedukuhan Pilangsari Desa
Pengaradan siap untuk mendukung serta mensukseskan Program TMMD ini,” tegas
Caswito.
Lanjut Ketua BPD mengatakan, bahwa dengan adanya TMMD di desa
ini memicu kami untuk memajukan desa dengan membantu TNI Kodim 0713 Brebes
dengan bergotong royong menyelesaikan program TMMD tepat waktu. (Utsm)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar