Jumat, 24 Juli 2020

Terkait Rekomondasi Partai Hanura Khenoki Waruwu : Saya Tidak Bohongi Masyarakat


NIAS BARAT - wartaekspres - Bakal Calon Bupati Nias Barat, Khenoki Waruwu, menyayangkan sikap Paslon Elmar dan pendukungnya yang meragukan penyerahan Rekomendasi DPP Hanura kepada mereka, Kamis (23/07/2020).
Khenoki sangat menyayangkan pernyataan dari Paslon Elmar, pasalnya pihak Elmar seolah-olah menuding Khenoki-Era-Era berbohong atas Rekomendasi DPP Partai Hanura yang telah diserahkan kepada mereka.
Mareko Zebua yang merupakan Bakal Calon Wakil Bupati dari Paslon Elmar telah mengungkapkan keraguannya atas penyerahan Rekomendasi DPP Hanura kepada Khenoki-Era-Era.
"Kalau penyerahan rekomendasi pasti oleh Ketua Umumnya dan di tempat yang resmi. Apakah ada foto Oso (Ketum Hanura) di situ," kata Mareko Zebua seolah ragu dan bertanya.
Khenoki mengatakan, bahwa sikap yang ditampilkan Elmar merupakan bentuk ketidakpercayaan diri dan kekecewaan, karena sebelumnya mereka sudah berharap Partai Hanura memberikan rekomendasi kepada mereka, bahkan mereka berharap kotak kosong.
"Di situ kita tau, bahwa ada kekecewaan mereka dengan kita dapat Hanura, karena telah saya dapat,  mereka mengatakan kotak kosong lawan mereka, itu adalah kesembongan yang luar biasa dari oknum atau lawan politik saya," ujar Khenoki.
Khenoki menegaskan, bahwa soal Rekomendasi Partai Hanura kepada mereka bukan sebuah kebohongan, karena ia tidak pernah membohongi masyarakat.
"Saya katakan, Khenoki tidak pernah membohongi masyarakatnya. Apa yang sudah disampaikan di umum kemarin, itu dia," tandasnya.
"Kalau pihak Elmar mengatakan bahwa itu yang mereka ragukan karena tidak diserahkan oleh Ketua Umum, tidak harus Ketua Umum yang menyerahkan, dengan mewah-mewah memakai baju kebesaran sebagaimana mereka katakan," tukas Khenoki kesal.
Khenoki berharap, agar dikedepankan politik santun, karena pihaknya tidak pernah meragukan rekomendasi yang telah didapatkan Elmar dari beberapa parpol, bahkan ia mengaku telah mengucapkan selamat. (Aperius Gulo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Oknum Perangkat Desa Ditangkap Satreskrim Polres Purworejo

PURWOREJO - wartaexpress.com - Man (35) warga Desa Lubang Sampang yang juga merupakan Perangkat Desa diamankan Satreskrim Polres Purworejo....