Jumat, 26 Agustus 2022

Pemdes Lolofaoso Salurkan BLT Tahap III, Kades : Dana Ini Dipergunakan Untuk Keluarga


NISEL - wartaexpress.com -
Pemerintah Desa Lolofaoso, Kecamatan Lolowa'u, salurkan BLT kepada 35 KPM di Balai Pertemuan Desa Lolofaoso, Jumat (26/08/2022).

Terlihat kegiatan penyaluran fisik dana desa dalam bentuk Bantuan Langsung Tunai (BLT) dihadiri oleh Pendamping Desa, BPD dan beberapa tokoh masyarakat dan sudah dilakukan koordinasi sebelumnya oleh Pemdes ke Pemerintah Kecamatan.

Kepala Desa Lolofaoso, Darma Abadi Waruwu (Ama Finder War) dalam sambutannya menegaskan, bahwa bantuan BLT ini harus dipergunakan untuk keperluan rumah tangga, jangan sampai dipergunakan bukan pada tempatnya, karena ini adalah bentuk kepedulian pemerintah terhadap masyarakat akibat dampak Covid-19.

"Perlu kami sampaikan kepada semua penerima manfaat, bahwa penyaluran kali ini adalah untuk bulan Juli, Agustus dan September, untuk selanjutnya maka percayakan kepada kami agar segera menyelesaikan berkas berkas administrasi untuk kita lakukan pengajuan berikutnya,” tambah Kades.

Kades juga menyampaikan kepada pengurus BUMDes, PKK Desa Lolofaoso, agar segera berkoordinasi kepada Pemerintah Desa berhubung dana sudah ada dan sudah bisa kita jalankan kegiatan.

“Dan untuk dana penangan covid kita sudah laksanakan sesuai hasil musyawarah kita sebelumnya, bahwa sebagian dana penanganan kita arahkan ke pengadaan pipa air bersih, perlu juga kami sampaikan sebagai bentuk transparansi Pemdes, bahwa pemasangan pipa air bersih belum sepenuhnya selesai dan masih tahap proses,” tutup Kades.

Dari pantauan awak media wartaexpress.com terkait penyaluran BLT-DD kepada 35 KPM oleh Pemerintah Desa Lolofaoso sudah sesuai dan jelas arah dan tujuan dengan yang diinginkan oleh pemerintah pusat, jelas memang tidak banyak daftar KPM yang menerima akan tetapi dipastikan bahwa BLT-DD sudah tepat sasaran.

Sebagaimana dikutip dari kemendesa.go.id, Gus Halim menyerukan kepada kita semua melalui melalui program Merdeka Belajar Kampus Merdeka dan program Sarjana Nagari di Auditorium Universitas Andalas,, Sabtu (11/12/2021).

"Kita harus berterima kasih kepada Presiden karena Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2020 mampu menjadi payung hukum berbagai langkah taktis dalam penanganan dampak pandemi Covid-19 di tanah air. Salah satu implementasinya di tahun 2022 untuk Dana Desa difokuskan untuk Bantuan Langsung Tunai sebagai jaring pengaman sosial," ujar Menteri Abdul Halim Iskandar, saat meluncurkan Pengembangan Kapasitas Sumber Daya Manusia (Masyarakat Desa, Daerah Tertinggal dan Transmigrasi di Padang, Sumbar. (Lukas N)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Oknum Perangkat Desa Ditangkap Satreskrim Polres Purworejo

PURWOREJO - wartaexpress.com - Man (35) warga Desa Lubang Sampang yang juga merupakan Perangkat Desa diamankan Satreskrim Polres Purworejo....