Selasa, 30 Agustus 2022

Bakti Bhayangkara Merdeka, Sat Lantas Polres Kapuas Hulu Bagikan Sembako dan Voucher Perpanjangan SIM Gratis


KAPUAS HULU - wartaexpress.com -
Sat Lantas Polres Kapuas Hulu melaksanakan kegiatan Bakti Bhayangkara Merdeka dengan pembagian voucher perpanjangan SIM gratis dan pembagian sembako, Senin (29/8/2022).

Kapolres Kapuas Hulu, AKBP France Yohanes Siregar, S.IK, melalui Kasat Lantas Iptu Dony mengatakan, bahwa telah melaksanakan kegiatan pembagian voucher perpanjangan SIM gratis juga membagikan sembako.

"Kegiatan ini adalah Giat Bakti Bhayangkara Merdeka dalam rangka memperingati HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia serta memperingati Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67 tahun 2022," jelas Iptu Dony.

Disampaikan oleh Iptu Dony, bahwa warga masyarakat yang menjadi sasaran penerima voucher perpanjangan SIM gratis yaitu pedagang modal kecil yang menggunakan sepeda motor sebagai sarana dagangannya, karyawan atau buruh di toko (sopir atau pengantar galon), ojek atau Ojol, petugas kebersihan/pengangkut sampah dan tukang parkir yang lokasinya seputaran Jl. Melati Putussibau.

"Setelah mencari sasaran di sepanjang Jalan A. Dogom dan Jalan Melati, kami menemukan warga masyarakat atas nama Antonius Sagat pekerjaan Ojek Pangkalan untuk diberi voucher perpanjangan SIM secara gratis," kata Iptu Dony.

Antonius Sagat tersenyum gembira saat mengetahui dirinya mendapat voucher perpanjangan SIM gratis, mengaku sudah satu kali melakukan perpanjangan SIM, namun baru kali ini digratiskan.

"Semoga tahun-tahun depan program pembagian voucher perpanjangan SIM secara gratis masih dilaksanakan," ujar Antonius Sagat yang sehari-hari berprofesi sebagai ojek pangkalan. (Rls/danil)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Oknum Perangkat Desa Ditangkap Satreskrim Polres Purworejo

PURWOREJO - wartaexpress.com - Man (35) warga Desa Lubang Sampang yang juga merupakan Perangkat Desa diamankan Satreskrim Polres Purworejo....