SURABAYA - wartaexpress.com - Di tengah-tengah wabah virus corona yang terjadi saat ini, aktifitas belajar mengajar dilakukan di rumah masing-masing, sehingga banyak tempat pendidikan (mess mahasiswa) kurang terawat kebersihannya.
Menyikapi hal tersebut, Civitas Akademikan STTAL guna
memeriahkan Dies Natalisnya yang ke-55, selenggarakan beberapa rangkaian
kegiatan salah satunya Lomba Kebersihan dan Kerapian Lingkungan mess (tempat
tinggal) mahasiswa antar Prodi S1 dan D3, yakni tempat tinggal para mahasiswa Mess
Arjuna dan Mess Rais yang berada di Kampus STTAL.Bumimoro, Surabaya, Kamis
(4/3/2021).
Pada penyelenggaraan Lomba Kebersihan dan Kerapian ini, tim penilai terdiri dari Kaprodi dan perwakilan dosen tenaga pendidik, dilakukan secara obyektif sesuai pengecekan dan kriteria penilaian yang telah ditentukan dengan dibagi tiga aspek penilaian, yakni kebersihan dan kerapian, kelengkapan inventaris, kenyamanan dan estetika.
Dalam kegiatan Lomba Kebersihan dan Kerapian mess para
mahasiswa dipimpin panitia lomba yakni Kaprodi S1 Teknik Mesin Letkol Laut (T)
Wawan Kusdiana, ST, MT, didampingi Dan Korsis, Kabagmat
Usai penilaiannya disampaikan, bahwa hasil lomba ini
diharapkan dapat memotivasi para mahasiswa yang tinggal di mess, untuk
mempertahankan dan meningkatkan kualitas kebersihan dan kerapian bagi yang
messnya menjadi juara.
Sehingga lebih nyaman untuk berdiskusi dan berkarya untuk
membangun softkill bersama-sama di lingkungan mess para mahasiswa dan bagi yang
belum menjadi juara bisa termotivasi untuk berbenah merapikan ruangan mess.
Hasil penilaian kebersihan dan kerapian telah dimenangkan
mahasiswa Prodi D3 angkatan 16 dengan nilai 378, yang bertempat tinggal di Mess
Arjuno lantai 2, selanjutnya nilai terendah Prodi S1 angkatan 40 dengan nilai
317.
Pada kegiatan penilaian yang dilakukan panitia lomba kebersihan lingkungan mess mahasiswa STTAL dalam rangka Dies Natalis ke 55/2021, berpedoman menerapkan protokol kesehatan. (Rls/danil)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar