ASAHAN - wartaexpress.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan menyelenggarakan acara Pisah Sambut Dandim 0208/Asahan dari Letkol Inf. Sri Marantika Beruh, S.Sos, M.Ipol kepada Letkol Inf. Franki Susanto, SE.
Digelar di Pendopo Rumah Dinas
Bupati Asahan, Selasa malam (25/01/2021) dihadiri oleh Bupati dan Wakil Bupati
Asahan, Bupati dan Wakil Bupati Batu Bara, Walikota Tanjung Balai, Ketua DPRD
Kabupaten Asahan, Ketua DPRD Kota Tanjung Balai, Ketua DPRD Batu Bara, Kapolres
Asahan, Kapolres Batu Bara, Kapolres Tanjung Balai, Kajari Asahan, Kajari Kota
Tanjung Balai, mewakili Kajari Batu Bara, Danlanal Tanjung Balai Asahan, Ketua
PN Kota Tanjung Balai, Ketua PN Kisaran, Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan,
OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan, Batu Bara dan Kota Tanjung
Balai, Camat se-Kabupaten Asahan, Ketua TP PKK Kabupaten Asahan beserta
pengurus, tokoh agama, tokoh masyarakat, OKP dan tamu undangan lainnya.
Di kesempatannya Letkol Inf. Sri Marantika Beruh, S.Sos, M.Ipol mengucapkan terima kasih telah melaksanakan acara pisah sambut malam hari ini kepadanya sebagai Dandim 0208/Asahan.
Letkol Inf. Sri Marantika Beruh juga
berterima kasih atas bantuan yang diberikan selama ini oleh Forkopimda
Kabupaten Asahan, Batu Bara dan Kota Tanjung Balai kepadanya dalam melaksanakan
tugas di Kodim 0208/Asahan, sehingga tugas yang diemban selama di Kodim
0208/Asahan dapat terlaksana dengan baik.
Letkol Inf. Sri Marantika Beruh,
S.Sos, M.Ipol berharap, kepada Dandim 0208/Asahan yang baru Letkol Inf. Franki
Susanto, SE dapat membuat 3 wilayah tersebut menjadi lebih baik lagi ke depannya.
"Saya yakin Letkol Inf.
Franki Susanto, SE, dapat bersinergi dengan Forkopimda 3 wilayah tersebut dalam
menjalankan setiap program kerja," ujarnya.
Selanjutnya Letkol Inf. Sri
Marantika Beruh memohon maaf jika selama bertugas di Kodim 0208/Asahan ada
kesalahan yang menyinggung perasaan masyarakat Kabupaten Asahan, Batu Bara dan
Kota Tanjung Balai. "Perpisahan malam ini menjadi sebuah kenangan indah
bagi saya dan keluarga," tutupnya.
Sementara Dandim 0208/Asahan yang baru Letkol Inf. Franki Susanto, SE mengucapkan terima kasih atas sambutan yang diberikan kepadanaya dan keluarga. “Dan saya merasa senang karena diterima di Bumi Melayu (Kabupaten Asahan, Batu Bara dan Kota Tanjung Balai),” ujarnya.
Letkol Inf. Franki Susanto, SE,
berharap kepada Forkopimda Kabupaten Asahan, Batu Bara, Kota Tanjung Balai
serta elemen masyarakat dapat membimbingnya dalam menjalankan tugas di Kodim
0208/Asahan.
"Semoga dengan bimbingan
yang diberikan kepada saya dalam melaksanakan tugas di Kodim 0208/Asahan dapat
menjadikan 3 wilayah tersebut lebih baik lagi ke depannya," ucapnya.
“Tegur saya, jika melakukan
kesalahan dalam bertugas, karena saya tulus dan ikhlas memajukan 3 wilayah ini,”
tutup Letkol Inf. Franki Susanto, SE.
Sementara Ketua DPRD Kabupaten
Asahan H. Baharuddin Harahap, SH, M.Si mengatakan, atas nama masyarakat
Kabupaten Asahan mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan kinerja Letkol Inf.
Sri Marantika Beruh, S.Sos, M.Ipol selama bertugas di Kodim 0208/Asahan dan
mengucapkan selamat bertugas di tempat yang baru.
“Kepada Dandim 0208/Asahan yang
baru Letkol Inf. Franki Susanto, SE saya mengucapkan selamat datang di
Kabupaten Asahan dan kami masyarakat siap membantu tugas beliau di Kabupaten
Asahan,” ungkapnya.
Di kesempatan yang sama Bupati Asahan H. Surya, B.Sc, didampingi oleh Bupati Batu Bara Ir. H. Zahir, M.AP dan Walikota Tanjung Balai H. Waris, S.Ag, MM berterima kasih kepada Letkol Inf. Sri Marantika Beruh, S.Sos, M.Ipol yang selama ini telah bersinergi membantu mewujudkan visi dan misi.
"Kami juga memohon maaf jika
selama bertugas di Kodim 0208/Asahan, kami ada menyinggung perasaan bapak dan
keluarga," ucap Bupati Asahan.
Bupati Asahan juga mengatakan,
semoga Letkol Inf. Sri Marantika Beruh, S.Sos, M.Ipol dapat bekerja dengan baik
di tempat yang baru dan dapat mencapai apa yang diinginkan.
Kepada Dandim 0208/Asahan yang
baru Letkol Inf. Franki Susanto, SE Bupati Asahan mengatakan, semoga kehadiran di
Kodim 0208/Asahan memberikan warna yang lebih baik lagi untuk kami Forkopimda
Kabupaten Asahan, Batu Bara dan Kota Tanjung Balai.
"Selamat datang di Kabupaten
Asahan, Batu Bara dan Kota Tanjung Balai, kami berharap beliau dapat bersinergi
dan mendukung setiap program yang kami laksanakan dan mencurahkan pikiran dan
tenaganya di wilayah yang kami pimpin," harap Bupati Asahan kepada Dandim
0208/Asahan yang baru menutup pidatonya.
Dikesempatan ini Bupati Asahan, Bupati Batu Bara, Walikota Tanjung Balai dan unsur Forkopimda memberikan cinderamata kepada Dandim 0208/Asahan yang lama Letkol Inf. Sri Marantika Beruh, S.Sos, M.Ipol, dan memberikan selamat kepada Dandim 0208/Asahan yang baru Letkol Inf. Franki Susanto, SE diikuti oleh tamu undangan lainnya. (Erik)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar