Minggu, 28 November 2021

Tim Satgas Bencana Banjir Lantamal XII, Selesai Melaksanakan Operasi SAR


PONTIANAK - wartaexpress.com -
Tim Satgas Bencana Banjir dan Distribusi Logistik Lantamal XII, bertugas melaksanakan operasi di wilayah Kab. Sintang dan Kab. Sekadau, Prov. Kalimantan Barat, diberangkatkan secara resmi oleh Danlantamal XII, Brigjend TNI (Marinir) Andi Rukman tahap pertama pada Sabtu (13/11), dan tahap ke dua pada Selasa (23/11).

Adapun bertujuannya untuk membantu Pemerintah, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kab. Sintang dan Kab. Sekadau, guna melakukan SAR dan Evakuasi terhadap masyarakat yang terdampak bencana banjir di kedua wilayah tersebut, serta membantu mendistribusikan logistik bagi warga yang ada di Posko-posko Penampungan, Minggu (28/11/2021), pukul 13.00 Wib, dinyatakan selesai dan kembali ke Mako Lantamal XII Pontianak.

Pada Minggu (28/11/2021) pukul 08.00 Wib, 1 tim prajurit “Jaguar Yudha Khatulistiwa” Yonmarhanlan XII yang bergabung di Posko Banjir Kodim 1205/Sintang di bawah pimpinan Letda Marinir Final AW Saputra, selesai melaksanakan tugas, bersama unsur TNI dari Batalyon Armed 16/Komposit Landak di Kab. Sintang, dan ditutup secara resmi dengan upacara pelepasan yang dipimpin oleh Komandan Kodim 1205/Stg, Letko Inf Kukuh Suharwiyono, di hadiri oleh Kasdim 1205/Stg, Pasiops Kodim 1205/Stg, dan Pasiintel Kodim 1205/Stg.

Pukul 09.00 Wib, Tim Satgas Bencana Banjir Lantamal XII yang bertugas di Sintang kemudian melaksanakan pergeseran pasukan dan material ke Kab. Sekadau, bergabung bersama Tim Satgas Bencana Banjir yang dipimpin oleh Letda Laut (K) Hengki Sutrisno, S.farm, Apt, selanjutnya pukul 12.45 Wib kedua tim melaksanakan Apel Kelengkapan baik personil dan material. Tepat pukul 13.00 Wib Tim Satgas Bencana Banjir Lantamal XII melaksanakan pergeseran pasukan dan material kembali ke Mako Satrol Lantamal XII Pontianak.

“Saya mewakili rekan-rekan di Kodim 1205/Sintang mengucapkan terima kasih atas bantuan peralatan dan personel Lantamal XII selama penanganan banjir di Sintang. Bantuan Lantamal XII sangat membantu kami dalam operasional Satgas Banjir. Dan kami bersyukur nama TNI cukup harum di Sintang. Semoga ke depan tidak ada banjir lagi dan kalaupun banjir, mohon kami dibantu lagi perkuatannya. Hormat dan bangga kami kepada Komandan dan seluruh warga Lantamal XII,“ tegas Dandim 1205/Sintang, saat melepas Tim Satgas Bencana Banjir Lantamal XII.

“Kami dengan tulus memohon maaf atas keterbatasan kami dalam menyediakan fasilitas akomodasi untuk anggota Lantamal XII di Sintang,” pungkas Dandim 1205/Sintang, kepada Paban Komsos dan Bhakti TNI Lantamal XII.

“Selamat datang Tim Satgas Bencana Banjir, Prajurit Mako Lantamal XII dan Prajurit Jaguar Yudha Khatulistiwa Yonmarhanlan XII,“ pungkasnya. (Rls/danil)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Oknum Perangkat Desa Ditangkap Satreskrim Polres Purworejo

PURWOREJO - wartaexpress.com - Man (35) warga Desa Lubang Sampang yang juga merupakan Perangkat Desa diamankan Satreskrim Polres Purworejo....