Jumat, 26 Februari 2021

Tamtama PK TNI AU Gelombang II Tahun 2021 Jalani Tes Psikologi Di Lanud RSA


NATUNA - wartaexpress.com -
Panitia Daerah (Panda) Lanud Raden Sadjad(RSA) menggelar kegiatan tes psikologi bagi 3 orang Calon Siswa (Casis) Tamtama Prajurit Karier(PK) TNI Angkatan Udara Gelombang II TA. 2021. Tes Psikologi dilaksanakan oleh Tim Penguji yang didatangkan secara mobile dari Dinas Psikologi TNI Angkatan Udara (Dispsiau) Mabesau Cilangkap, Jakarta, bertempat di Ruang Rapat Mako Lanud RSA, Ranai, Natuna, Jumat (26/2/2021).

Tes psikologi hari ini berlangsung selama satu hari di bawah pengawasan langsung oleh tim dari Dinas Psikologi TNI Angkatan Udara, Mayor Kes Andre, M.Psi, dibantu Staf Dispers Lanud RSA.

Kepala Dinas Personel (Kadispers) Lanud RSA, Letkol Adm Hendri, S.Sos, mengatakan, bahwa tes psikologi yang dilaksanakan adalah merupakan bagian dari program kerja TA. 2021 Lanud RSA bidang personel rutin dilaksanakan 2 kali dalam setiap tahun.

Sebelum pelaksanaan tes psikologi ada beberapa tahapan tes telah dilalui oleh para Casis mulai dari pelaksanaan tes administrasi, kesehatan tahap I, penelitian personel, screening POM dan kesegaran jasmani.

“Tujuan tes psikologi untuk mengetahui sampai sejauh mana bakat, kemampuan, kepribadian dan kejiwaan Casis, sehingga diharapkan nantinya dapat menghasilkan calon prajurit TNI AU yang tangguh, handal dan profesional dalam melaksanakan tugas di lapangan,” ujar Kadispers.

Casis yang lolos pada tahap ini masih akan berlanjut melewati tiga tahapan tes daerah berikutnya, yakni tes kesehatan tahap 2, pemeriksaan administrasi tahap 2, terakhir melaksanakan Pantukhir Daerah dan bagi Casis yang lolos mengikuti rangkaian tahapan tes daerah, selanjutnya akan dikirim untuk mengikuti kompetisi seleksi Tingkat Pusat di Lanud Adi Soemarmo, Solo.

Kadispers menghimbau dan mengajak adik-adik siswa lulusan SMA dan SMP putra daerah Natuna, untuk bisa memanfaatkan moment atau kesempatan yang baik ini bergabung mendaftarkan diri menjadi Prajurit Tamtama PK TNI AU di gelombang berikutnya. (Yanto)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Oknum Perangkat Desa Ditangkap Satreskrim Polres Purworejo

PURWOREJO - wartaexpress.com - Man (35) warga Desa Lubang Sampang yang juga merupakan Perangkat Desa diamankan Satreskrim Polres Purworejo....