Kamis, 30 Desember 2021

Danlantamal XII Pastikan Kondisi Kesehatan Seluruh Prajurit dan Keluarga Saat Pergantian Tahun Sehat


PONTIANAK - wartaexpress.com -
Komandan Pangkalan Utama Lantamal XII, Brigjen TNI (Mar) Andi Rukman, menginstruksikan Kepala Dinas Kesehatan Lantamal XII untuk melaksanakan Swab Antigen secara serentak terhadap seluruh prajurit Lantamal XII beserta keluarga, guna mengetahui kondisi kesehatan serta mendeteksi kemungkinan terinveksi varian baru Covid-19.

Menindaklanjuti instruksi Danlantamal XII tersebut, Kamis (30/12/2021), Kadiskes Lantamal XII, Letkol Laut (K) drg. Heru Subagyo, Sp.Pros, beserta tenaga medis segera beraksi melakuan Swab Antigen terhadap seluruh prajurit dan keluarga besar.

Prajurit yang berdinas di Mako Lantamal XII Wajok melaksanakan Swab Antigen di Mako Wajok, Jl. Wajok Hilir, KM.17, Wajok, Kab. Mempawah, Kalbar, sedangkan Prajurit Petarung “Jaguar Yudha Khatulistiwa” Yonmarhanlan XII dan seluruh keluarga besar melaksanakan Swab di Balai Kesehatan Lantamal XII, Jl. Kom Yos Sudarso, Jeruju, Kota Pontianak.

“Kita harus pastikan seluruh prajurit dan keluarga besar, yang ada di jajaran Lantamal XII, baik yang bertugas di Mako, maupun Satuan Kapal Patroli dan prajurit Yonmarhanlan pada pergantian tahun 2021- 2022 dalam keadaan sehat,” tegas Danlantamal XII, Brigjen TNI (Mar) Andi Rukman saat memberikan instruksi kepada Kadiskes Lantamal XII.

Kadiskes Lantamal XII, Letkol Laut (K) drg. Heru Subagyo, Sp.Pros, menyampaikan, bahwa Tes Antigen adalah tes imun yang berfungsi untuk mendeteksi keberadaan antigen virus tertentu yang menunjukkan adanya infeksi virus saat ini. Rapid test antigen biasanya digunakan untuk mendiagnosis patogen pernapasan, seperti virus influenza dan respiratory syncytial virus (RSV).

“Pelaksanaan Swab Antigen terhadap prajurit dan keluarga besar Lantamal XII dan jajaran akan berlangsung  selama 2 hari, dimulai hari ini Kamis (30/12/2021) sampai dengan Jumat (31/12/2021),“ pungkas Kadiskes Lantamal XII. (Rls/danil)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Oknum Perangkat Desa Ditangkap Satreskrim Polres Purworejo

PURWOREJO - wartaexpress.com - Man (35) warga Desa Lubang Sampang yang juga merupakan Perangkat Desa diamankan Satreskrim Polres Purworejo....